SERAYUNEWS – Mengatasi masalah data seluler yang aktif tapi tidak bisa Anda gunakan untuk mengakses jaringan Internet sebenarnya cukup mudah.
Anda hanya perlu mengetahui beberapa metode praktis berikut ini agar bisa kembali Internetan dengan lancar. Lantas, bagaimana caranya?
Melansir dari berbagai sumber, berikut 7 trik mengatasi data seluler aktif tapi tidak bisa Internetan:
Cobalah untuk mengaktifkan dan kemudian mematikan mode pesawat pada perangkat Anda.
Hal ini dapat membantu me-reset koneksi serta memperbaiki masalah sementara.
Lokasi dengan sinyal yang kuat dapat meningkatkan kualitas koneksi data seluler Anda.
Sehingga, memutuskan untuk pindah ke tempat dengan sinyal yang lebih baik dapat membantu meningkatkan kecepatan internet di HP Anda.
Terkadang, cara sederhana seperti me-restart perangkat dapat memberikan efek positif pada HP Anda, termasuk mengenai koneksi data seluler.
Ini akan membantu memperbarui setelan serta mengatasi gangguan kecil yang mungkin terjadi.
Jika perangkat Anda mendukung jaringan 4G, pastikan untuk mengatur koneksi Anda ke jaringan ini.
4G umumnya menawarkan kecepatan internet yang lebih tinggi dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Untuk memastikan bahwa masalah tidak terletak pada perangkat Anda, maka cobalah pasang kartu SIM data seluler Anda ke perangkat lain.
Setelah itu, perhatikan apakah koneksi internet sudah berfungsi atau belum.
Di pengaturan perangkat Anda, carilah opsi untuk mereset pengaturan jaringan.
Hal ini dapat membantu memperbaiki konfigurasi yang mungkin bermasalah.
Terkadang, masalah koneksi internet dapat berkaitan dengan peramban web yang Anda gunakan.
Jadi, cobalah gunakan peramban web yang berbeda untuk melihat apakah masalah tersebut terbatas pada aplikasi tertentu maupun tidak.
Selain beberapa hal di atas, pastikan juga bahwa kartu SIM Anda sudah terisi paket data Internet. Jika tidak, maka Anda dipastikan tidak bisa mengakses Internet.
Dengan menerapkan trik-trik di atas, maka harapannya Anda dapat mengatasi masalah data seluler secara mandiri. Semoga bermanfaat.***