
SERAYUNEWS – Kabupaten Banyumas memastikan diri lolos ke Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2026 setelah pertandingan Tegal kontra Pekalongan berakhir imbang 0–0. Hasil tersebut mengukuhkan Banyumas sebagai juara grup dengan total empat poin.
Pelatih tim Porprov Banyumas, Ispriyanto, menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan ini. Ia menilai kerja keras para pemain selama fase kualifikasi telah terbayar.
“Alhamdulillah kami lolos. Perjuangan anak-anak tidak sia-sia. Hasil ini menjadi motivasi bagi mereka untuk terus berlatih dan menjadi tim yang lebih baik ke depannya,” ujar Ispriyanto, Minggu (16/11/2025) malam.
Dengan hasil seri antara Kota Tegal dan Pekalongan, klasemen akhir menempatkan Banyumas di posisi pertama dengan empat poin. Pekalongan berada di peringkat kedua dengan satu poin, sedangkan Kota Tegal di posisi terakhir tanpa poin.
Kelolosan ini semakin menguatkan performa Banyumas yang sebelumnya tampil gemilang saat mengalahkan Kota Tegal dengan skor telak 7–1 di GOR Satria Purwokerto, Rabu (12/11/2025) sore. Laga tersebut merupakan pertandingan lanjutan setelah duel pada Minggu (9/11/2025) terpaksa dihentikan akibat hujan deras dengan skor sementara 3–0.
Porprov Jawa Tengah 2025 akan digelar tahun depan di wilayah Semarang Raya. Ajang ini menjadi seleksi penting dalam pembentukan atlet-atlet muda berbakat menuju Pekan Olahraga Nasional (PON).
Ispriyanto berharap momentum kelolosan ini bisa menjadi awal yang baik bagi tim Banyumas. Sehingga pihaknya akan memaksimalkan potensi yang ada dan memberikan yang terbaik untuk Banyumas.