SERAYUNEWS – Battery Health atau Kesehatan Baterai merupakan salah satu fitur di iPhone yang memungkinkan penggunanya untuk memonitor performa baterai secara langsung di perangkat.
Lantas, apakah Battery Health bisa bertambah? Tentu saja jawabannya tidak. Pasalnya, performa baterai pada dasarnya akan berkurang dari waktu ke waktu.
Di samping itu, ada beberapa langkah sederhana yang dapat Anda ambil untuk menjaga Kesehatan Baterai iPhone Anda.
Dengan menerapkan tips ini, maka Anda dapat memaksimalkan umur baterai dan memastikan kinerjanya tetap optimal. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat Anda lakukan:
Mengisi baterai iPhone hingga 100% setiap saat dapat mempercepat penguraian daya baterai.
Disarankan untuk menghentikan pengisian sekitar 80% dan melepaskan kabel pengisi daya untuk mengurangi tekanan pada baterai.
Hindari mengecas iPhone Anda di tempat yang panas, misalnya di bawah sinar matahari langsung.
Suhu tinggi dapat merusak baterai dan mempercepat degradasi daya tahan baterai.
Bermain game atau melakukan tugas berat lainnya saat iPhone diisi daya dapat menghasilkan panas berlebih, yang dapat mengurangi tingkat Kesehatan Baterai.
Disarankan untuk tidak menggunakan perangkat seluler secara intensif saat dalam proses pengisian daya.
Pastikan selalu bahwa suhu lingkungan dan suhu iPhone Anda tetap terkendali.
Hindari paparan panas berlebih atau suhu yang terlalu rendah, karena keduanya dapat mengurangi performa baterai.
Beberapa aplikasi menggunakan daya baterai lebih banyak daripada yang lain.
Identifikasi aplikasi-aplikasi tersebut dan kurangi penggunaannya untuk mempertahankan daya baterai yang optimal.
Matikan fitur seperti Bluetooth, Wi-Fi, atau GPS jika Anda tidak menggunakannya.
Fitur-fitur ini dapat menguras daya baterai secara signifikan dan bisa menyebabkan panas. Jadi, sebaiknya aktifkan hanya ketika Anda membutuhkannya.
Terakhir, jika Battery Health di iPhone Anda sudah mencapai tingkat yang cukup rendah, pertimbangkan untuk mengganti baterainya.
Hal ini dapat membantu memulihkan kinerja baterai serta memperpanjang umur perangkat Anda.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, maka Anda dapat merawat baterai iPhone Anda dengan optimal. Semoga bermanfaat.***