
SERAYUNEWS-Pertandingan Liga 4 Jateng grup D antara Persitema Temanggung vs PSIW Wonosobo akan berlangsung pada Rabu (7/1/2026) mulai pukul 15.00 WIB. Pertandingan akan dilaksanakan di Stadion Bhumi Phala Temanggung.
Di laga ini, sang tamu PSIW memiliki satu keuntungan. Mereka lebih segar karena ini adalah laga pertama. Kondisi fisik para pemain PSIW masih bugar untuk melawan Persitema Temanggung.
Sementara, empat hari lalu Persitema sudah melakoni laga berat melawan Slawi United. Persitema bermain imbang 2-2 melawan Slawi United.
Jika kondisi bugar tersebut dimanfaatkan, maka PSIW bisa saja merepotkan Persitema di laga ini. Hanya saja yang juga perlu diketahui, Persitema main di kandang sendiri.
Persitema mendapatkan dukungan dari fansnya. Pemain Persitema juga sudah paham dengan situasi lapangan di Stadion Bhumi Phala. Bahkan, berdasarkan pengalaman sebelumnya, Persitema pasti sudah siap dengan situasi lapangan yang berat.
Saat Persitema vs Slawi United, kondisi lapangan Stadion Bhumi Phala mendapatkan sorotan. Lapangan dinilai kurang memadai ketika cuaca hujan. Nah, situasi seperti itu tentu sudah dipahami Persitema.
Bagi Persitema, pertandingan melawan PSIW adalah laga penting. Ini adalah kesempatan terakhir untuk mendapatkan tiga poin di kandang sendiri. Seperti diketahui, Persitema langsung main di kandang dua kali. Kemudian dua laga tandang akan dilakoni Persitema di putaran kedua.
Maka, kemenangan adalah satu-satunya cara terbaik agar Persitema membuka peluang lebih besar untuk lolos ke babak gugur. Jika sampai kehilangan poin maksimal, jalan Persitema bakal terjal.
Sementara PSIW tentu juga tak mau pulang tanpa poin. Mereka tentu akan berusaha mendapatkan poin di kandang Persitema. Misalnya mendapatkan satu poin dari Temanggung, akan jadi modal bagus PSIW di laga selanjutnya.
Derby Sumbing Sindoro ini sepertinya bakal keras dan menguras tenaga. Kedua tim tentu tak mau kalah. Apalagi grup D hanya dihuni oleh tiga tim. Kegagalan satu pertandingan akan sangat berdampak pada klasemen.