
Kabupaten Banyumas berencana membangun dermaga besar di Desa Kedunguter, Kecamatan Banyumas. Dermaga ini bertujuan untuk membangkitkan wisata Sungai Serayu serta Kota Lama Banyumas.
Purwokerto, Serayunews.com
Hanya saja proses perizinan dermaga tersebut melibatkan banyak pihak dan sedikit rumit. Beruntung, Wakil Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono turun tangan untuk mengawal dan menuntaskan proses perizinan tersebut.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Banyumas, Agus Nur Hadie mengatakan, dermaga yang akan dibangun di Desa Kedunguter merupakan dermaga besar dan lebih besar dari dermaga yang sudah dibangun sebelumnya di desa Papringan dan Tambaknegara. Berbentuk letter U dan bagian tengahnya sebagai tempat untuk tambatan kapal.
“Dermaga ini nantinya akan meramaian pariwisata di Kecamatan Banyumas. Di sekitar dermaga akan dibuat wisata pendukung, serta kios yang menjual produk-produk UMKM dan semuanya itu nantinya dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes),” terang Kadishub, Sabtu (30/4/2022).
Hanya saja proses perizinan pembanguan dermaga ini cukup lama. Hal tersebut karena harus dilengkapi dengan izin rekomendasi teknis (rekomtek) dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Serayu Opak karena dalam pembangunan menggunakan tanah sedimen dan memanfaatkan air Sungai Serayu.
Lebih lanjut Agus menjelaskan, selama kurang lebih 2 bulan izin rekomtek baru selesai. Pertama diajukan, persyaratan dinyatakan krang, kemudian saat melengkapi, ternyata ada lagi penambahan item persyaratan yang kurang/
“Saat proses pengajuan izin dermaga tersebut, Pak Wabup selalu memberikan support, bahkan beliau turun langsung sampai mengawal pengajuan izin ke kantor BBWS di Yogyakarta. Kalau tidak salah beliau sampai tiga kali bolak-balik ke BBWS untuk mengurus perizinan dermaga,” kata Agus.
Saat ini proses perizinan sudah tuntas dan untuk pengerjaan dermaga tersebut akan mulai masuk proses lelang sekitar bulan Mei-Juni tahun ini. Dan ditargetkan mulai awal tahun 2023 nanti, Dermaga Kedunguter sudah bisa beroperasi.
Terpisah, Wabup Sadewo mengatakan, ia sangat mensuport pembangunan dermaga di Desa Kedunguter, karena akan menjadi pintu untuk meramaikan wisata Kota Lama Banyumas. Sadewo yang juga menjabat sebagai ketua Dewan Kesenian Kabupaten Banyumas (DKKB) ini memang dikenal sangat memperhatikan kesenian dan budaya.
“Dermaga ini akan melengkapi wisata susur Sungai Serayu dan wisata serayu otomatis akan berdampak pada Kota Lama Banyumas, kita tinggal mempersiapkan saja paket wisata yang bagus dengan melibatkan seniman kita, untuk mengemas pertunjukan budaya,” tuturnya.