SERAYUNEWS – Bulan Oktober 2023, tak terasa sudah tiba. Hampir kurang lebih 25 hari lagi, akan ada event seru olahraga yang pastinya tidak boleh terlewatkan. Event tersebut bernama Dieng Etawalin 10K 2023 Lari Atas Awan. Sebuah ajang perlombaan olahraga yang menghadirkan lari maraton.
Tak hanya akan berlari saja, tetapi sembari berwisata juga. Bersama menikmati keindahan alam yang tersaji di kawasan dataran tinggi di Kabupaten Banjarnegara. Lari maraton, merupakan kegiatan olahraga yang banyak di gemari oleh seluruh kalangan.
Terlebih lagi, saat ini olahraga lari menjadi satu trend sangat poluler. Selanjutnya, dengan memadukan olahraga dan rekreasi atau Sport Tourism, serta memeriahkan Hari Sumpah Pemuda tahun 2023 mendatang.
Oleh karena itu, Serayunews bersama dengan Kodim 0704 Banjarnegara dan KONI Banjarnegara, menggagas Lomba Lari wisata bertajuk Sport Tourism Dieng Etawalin 10K 2023 Lari Atas Awan.
Sementara itu, kegiatan ini di harapkan memiliki dampak signifikan. Lalu, sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan prestasi dan perkembangan pariwisata di Banjarnegara, serta upaya membangkitkan perekonomian masyarakt desa wisata.
Keunikan dan kekhasan alam dataran tinggi Dieng, akan menjadi nilai dan daya tarik bagi wisatawan untuk dapat berolahraga. Lalu, dapat menikmati sejuknya udara dan melihat potensi wisata alam yang ada di Kabupaten Banjarnegara.
Seperti di ketahui, pelaksanaan Dieng Lari Atas Awan 2023 di lakukan pada, Minggu (29/10/2023). Pendaftaran sudah di buka pada 15 September 2023 yang lalu, hingga nanti tanggal 20 Oktober 2023.
Jadi, jangan lupa mendaftarkan diri Anda di Dieng Etawalin 10K 2023 Lari Atas Awan, untuk ikuti keseruan lari maraton bersama keindahan alam di dataran tinggi Dieng.***