SERAYUNEWS -Yayasan Rintisan Amal Bunda Cilacap, menggelar kegiatan pangobatan gratis untuk lansia di klinik Amalia Bunda Medika, Kamis (25/5/2023). Kegiatan tersebut, dilaksananakan dalam rangka memperingati Hari Lansia Nasional 2023.
Ketua Yayasan Rintisan Amal Bunda, Anita Ratna Faoziyah, M.Sc mengatakan, dalam kegiatan ini sebanyak 55 lansia mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis. Termasuk pemeriksaan kesehatan, serta pemberian obat.
“Ini merupakan rangkaian agenda dari gebyar lansia yang puncaknya akan digelar akhir Mei ini,” katanya kepada serayunews.com, Kamis (25/5/2023).
Baca juga: Jelang Hari Lansia Nasional, Yayasan Amal Bunda Cilacap Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Kegiatan berlangsung dua hari, yakni pada Rabu dan kamis dengan memberikan sejumlah layanan pemeriksaan kesehatan. Di antaranya pengecekan gula darah, kolesterol, asam urat, serta konsultasi dokter.
“Insyaallah, acara gebyar lansia nanti akan kami optimalkan sehingga bisa memberikan sumbangsih terhadap kesehatan para lansia di Cilacap,” tuturnya.
Murti Isnowati, peserta pelayanan kesehatan gratis mengaku, turut merasa bahagia dengan adanya layanan kesehatan tersebut.
“Alhamdulillah saya seneng dan bersyukur dengan adanya pelayanan seperti ini, sehingga tahu penyakit yang ada di tubuh saya dan bisa langsung ditangani oleh dokter,” jelasnya.