SERAYUNEWS – Rebo Wekasan merupakan salah satu tradisi yang masih dipercaya sebagian masyarakat. Umat Islam pun dapat melaksanakan berbagai amalan di hari Rabu Wekasan.
Rebo Wekasan atau Rabu Wekasan merupakan hari Rabu terakhir di bulan Safar. Hal ini merupakan kepercayaan masyarakat untuk menolak bala atau kesialan.
Kepercayaan diturunkannya bala pada Rebo Wekasan ini tumbuh di antara umat Islam utamanya masyarakat Jawa, Sunda serta Madura.
Ada yang bertanya-tanya apakah ada nita mandi Rebo Wekasan dan sholatnya? Sholat Rebo Wekasan diyakin dapat menolak bala atau musibah.
Meskipun dalam Islam tidak disebutkan secara langsung tentang Rebo Wekasan, tetapi ada hikmah yang bisa diambil dari tradisi tersebut. Umat Islam bisa semakin mengingat dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Ada berbagai amalan sunah yang boleh dilakukan untuk meminta perlindungan Allah SWT agar dijauhkan dari bala seperti sholat sunah, membaca doa, hingga bersedekah.
Umat Islam diperbolehkan untuk berdoa agar mendapat perlindungan Allah dan dijauhkan dari segala bentuk bala bencana. Apakah ada bacaan doa niat mandi Rebo Wekasan?
Sholat yang dikerjakan pada Rebo Wekasan adalah sholat sunah mutlak dengan niat memohon perlindungan Allah bukan Rebo Wekasan.
Sebelum melaksanakan sholat, umat Islam dapat mandi Rebo Wekasan dengan tujuan untuk membersihkan diri dan menyucikan badan. Sholat Rebo Wekasan dilaksanakan secara individual sebagai sholat sunah empat rakaat untuk memohon perlindungan Allah SWT supaya dijauhkan dari bencana maupun marabahaya.
“Nawaitul ghusla litahlili badani min kulli bala’in wa syarrin wa afaatihi wa afiyatihi lillaahi ta’aala.”
Artinya: “Aku niat mandi tolak bala agar terbebas dari segala macam bala dan keburukan, dan agar sehat dan selamat karena Allah taala.”
Adapun waktu yang disarankan untuk melakukan mandi Rebo Wekasan adalah menjelang subuh. Jika tidak memungkinkan mandi di subuh hari, dapat dilakukan saat pagi hari.
Sholat sunah Rebo Wekasan juga bisa dilakukan menjelang maghrib sebelum hari Rabu terakhir Safar berakhir.
Lafal niat sholat sunah di hari Rebo Wekasan sebagai berikut:
Usholli sunnatan lidaf’il balaa’i rok’ataini lillahi ta’aala.
Artinya:
“Saya sholat sunnah untuk tolak bala dua rakaat karena Allah.”
Selain membaca niat mandi Rebo Wekasan dan sholat sunah mutlak ada juga doa-doa yang bisa diamalkan umat Islam. Berikut ini bacaan doa tolak bala yang bisa dibaca agar dijauhkan dari bahaya.
Doa versi pendek ini diriwayatkan oleh Imam Bukhari, Muslim, dan Nasa’i.
اللهم إني أعوذ بك من جهد البلاء ودرك الشقاء وسوء القضاء وشمائة الأعداء
Allahumma inni a’udzubika min jahdil balaa-i wa darkisyaqa- i wa syamaatatil a’daa-i.
Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari bala yang berat, kecelakaan yang menimpa, ketentuan yang jelek, serta kejahatan musuh yang zalim.
اللَّهُمَّ ادْفَعْ عَنَّا الْغَلَاءَ وَالْبَلَاءَ وَالْوَبَاءَ وَالْفَحْشَاءَ وَالْمُنْكَرَ وَالسُّيُوفَ الْمُخْتَلِفَةَ وَالشَّدَائِدَ وَالْمِحَنَ مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَمَا بَطَنَ مِنْ بَلَدِنَا هَذَا خَاصَّةً وَمِنْ بُلْدَانِ الْمُسْلِمِيْنَ عَامَّةً إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ
Arab latin: Allaahummadfa’ ‘annal ghalaa-a wal balaa-a wal wabaa-a wal fahsyaa-a wal munkara was suyuufal mukhtalifah wasy syadaa-ida wal mihana maa zhahara minhaa wa maa bathana min baladinaa haadzaa khaassatan, wa min buldaanil muslimiina ‘aammatan innaka ‘alaa kulli syai-in qadiir.
Artinya: “Ya Allah, hindarkanlah kami dari malapetaka, bala dan bencana, kekejian dan kemungkaran, sengketa yang beraneka, kekejaman dan peperangan yang tampak dan tersembunyi dalam negara kami khususnya, dan dalam negara kaum muslimin umumnya. Sesungguhnya Engkau, Ya Allah, Maha Berkuasa atas segala sesuatu.”
مَا شَاءَ اللَّهُ لَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ
Arab latin: Maa syaa-allaahu laa quwwata illa billaahi.
Artinya: “Segalanya atas kehendak Allah, tiada kekuatan selain milik Allah.” (HR Ibnu Sunni dari Anas RA)
Demikianlah bacaan bacaan niat mandi Rebo Wekasan lengkap dengan bacaan doa tolak bala yang bisa diamalkan umat Islam.
***