SERAYUNEWS – Ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Purbalingga mengikuti Apel Gabungan bersama Bupati Fahmi Muhammad Hanif dan Wakil Bupati Dimas Prasetyahani di Alun-Alun Purbalingga, Senin (14/04/2025).
Apel perdana tersebut menjadi momen penting bagi pasangan kepala daerah baru, untuk menyampaikan arahan strategis kepada para ASN.
Dalam amanatnya, Bupati Fahmi menegaskan pentingnya loyalitas ASN terhadap bangsa dan negara. Bukan kepada individu, kelompok, atau kekuasaan tertentu.
“Saya ingin seluruh ASN Purbalingga memiliki komitmen untuk loyal. Bukan kepada satu atau dua orang, tapi kepada bangsa dan negara, terutama kepada masyarakat Purbalingga,” tegasnya.
Fahmi juga menekankan bahwa ASN harus menjunjung tinggi profesionalisme, integritas, dan prinsip meritokrasi dalam menjalankan tugas.
Menurutnya, ASN bukan hanya pelaksana teknis, tapi juga agen perubahan yang membawa dampak nyata bagi masyarakat.
“Saya berharap bapak ibu bisa membuat masyarakat betul-betul merasakan kemerdekaan Indonesia secara utuh dan semaksimal mungkin,” tambahnya.
Wakil Bupati Purbalingga menambahkan, bahwa pihaknya telah menyiapkan skema reward and punishment untuk mendongkrak kinerja ASN.
“Pemerintah siap memberikan reward kepada ASN yang telah memberikan kinerja yang maksimal dalam pelayanan kepada masyarakat. Begitu sebaliknya, kami juga tidak segan untuk memberikan punishment bila kinerja ASN kurang optimal,” jelas Dimas.
Sekda Purbalingga, Herni Sulasti, mengungkapkan bahwa sebanyak 2.600 ASN hadir dalam apel tersebut.
Apel ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi dan penyampaian arahan perdana bupati setelah menjabat.
“Pada prinsipnya kita seluruh ASN berkomitmen dan berikrar untuk siap mendukung apa yang menjadi visi misi dari Bupati dan Wabup. Terutama untuk mewujudkan program Alus Dalane, Kepenak Ngodene,” kata Herni.
Kegiatan apel berakhir dengan acara halalbihalal dan penyerahan penghargaan kepada para juara Ramadan Light Festival 2025. Ini sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi masyarakat dalam kegiatan religius selama bulan suci.