SERAYUNEWS – Perang saudara sudah harus tercipta pada laga perdana Singapore Open 2024, Selasa (28/5/2024). Bertanding di Singapore Indoor Stadium, mempertemukan antara Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Usai tertinggal di gim pertahanan dan hampir menelan kekalahan pada akhir gim kedua, Bagas/Fikri berhasil comeback serta memenangi pertandingan atas The Daddies atau julukan dari Ahsan/Hendra.
Di set pertama Ahsan/Hendra mampu menang dengan skor 21-18. Di set kedua, kedudukan sempat sama kuat 16-16 sebelumnya Ahsan/Hendra melaju hingga unggul 19-16.
Akan tetapi, kedudukan kemudian sama kuat 20-20. Pada akhirnya Bagas/Fikri menang dengan skor 23-21. Di gim penentuan ketiga, mereka akhirnya menang dengan skor 21-16 dan menyudahi perlawanan seniornya.
Seusai laga, Bagas mengakui sedikit mengalami perasaan tegang. Meskipun, kedua ganda putra Merah Putih ini sudah sering berjumpa di sesi latihan ataupun turnamen.
“Pasti ada ketegangan walaupun kami sudah sering bertemu di latihan maupun pertandingan. Di poin-poin kritis kami saling mengingatkan, menjaga komunikasi dengan partner,” kata Bagas, seperti rilis resmi PBSI.
Selanjutnya, Fikri mengatakan bahwa setelah kalah di gim pertama, ia bersama Bagas mencoba menambah kecepatan di gim kedua untuk mengungguli The Daddies.
Alhasil, dapat menghasilkan beberapa poin hanya saja masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Beruntung, mereka bisa membalikkan keadaan setelah lawan sempat match point duluan.
“Di gim ketiga kami mencoba mengurangi kesalahan-kesalahan sendiri karena akan menjadi percuma ketika kecepatan kami sudah bagus tapi diakhiri dengan kesalahan,” ujar Fikri.
Sementara itu, Mohammad Ahsan memberikan ucacap selamat kepada ganda dengan juluk BakRi ini. Sebab, telah sukses keluar dari lubang jarum.
Adapun Hendra Setiawan menjelaskan, permainan agresif BakRi di akhir-akhir gim kedua mampu menyulitkan pebulutangkis asal Pemalang dan rekannya itu.
“Mereka (Bagas/Fikri) di akhir-akhir gim kedua lebih agresif dan itu menyulitkan kami. Kami bisa unggul karena mereka banyak menunggu tadi jadi ketika balik menyerang, mereka bisa mengimbangi kami,” jelas Hendra.
Selanjutnya, menghadapi Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di babak kedua ajang BWF World Tour Super 750 ini, Fikri mengungkapkan bahwa kesabaran menjadi salah satu jika ingin menembus rapatnya pertahanan ganda Korea Selatan itu.
“Pukulan kami masih kurang enak, ini harus dimantapkan lagi untuk lusa. Tidak akan mudah melawan Kang/Seo, kami harus bisa bermain sabar karena permainan mereka rapat dan sulit ditembus,” tuturnya.
Kemudian, Bagas menambahkan, akan mempelajari pertandingan hari ini. Hal itu guna menyusun strategi bersama pasangannya sekaligus tim pelatih.
“Lawan Kang/Seo di babak kedua, kami harus menonton lagi video pertandingannya. Lalu berkomunikasi dengan Fikri dan pelatih untuk merancang strategi,” pungkas pebulutangkis asal Cilacap itu.
Laga 16 Besar Singapore Open 2024 antara Bagas/Fikri berhadapan dengan Kang/Seo bakal terhelat pada Kamis (30/5/2024) lusa mendatang.***