SERAYUNEWS – Purwokerto merupakan sebuah kota yang memiliki segudang sejarah yang berkembang sejak zaman kolonial Belanda. Salah satunya, tempat menginap legend yang merupakan hotel tertua, Hotel Besar.
Hotel ini diperkirakan berdiri sejak 1930 dan hingga kini masih diburu wisatawan karena keunikannya.
Hotel Besar Purwokerto ini juga sudah termasuk ke dalam bangunan cagar budaya, yang berarti manajemen harus menjaga keutuhan bangunannya agar tetap otentik.
Jadi, pihak pengelola mengalami keterbatasan untuk mengubah tata bentuk serta arsitektur hotel ini.
Namun, dengan ketentuan tersebut justru Hotel besar Purwokerto ini menjadi unik dan memiliki kekhasan tersendiri.
Letaknya strategis, berada di Kauman Lama Purwokerto.
Jika bermalam di Hotel Besar Purwokerto, suasananya akan seperti menginap di masa lalu, layaknya di keraton.
Untuk menjajal keunikan Hotel Besar ini kalian harus merogoh kocek yang relatif lebih murah dibanding hotel lainnya.
Kalian cukup membayar sekitar Rp250 ribuan untuk satu malamnya. Harga tersebut merupakan biaya untuk kamar standar.
Hotel Besar Purwokerto ini memiliki banyak pilihan kamar sesuai dengan kebutuhan. Kelas kamar ini yaitu Diamond, Ruby, Zircon, Zenith, dan Opal.
Kelas Diamond memiliki bangunan yang terpisah. Namun, kamar tersebut memiliki bar mini bar yang bisa dinikmati oleh pengunjung.
Bangunan yang klasik nan indah ini jelas akan menambah pengalaman menginap kamu di Kota Satria.
Hotel Besar ini hanya 6 menit dari alun-alun Purwokerto dan 10 menit dari stasiun Purwokerto.
Jika tertarik untuk menikmati malam di tempat menginap legend ini, kamu bisa memesannya secara online di berbagai aplikasi seperti agoda, traveloka, booking, dan lainnya.*** (Umi Uswatun Hasanah)