SERAYUNEWS – Simak tata cara buat akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) beserta persyaratannya. Sebab, akun tersebut untuk mendaftar Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) di Tahun Akademik 2024 ini.
Seperti di ketahui, sebagaimana melansir dari laman resmi SNPMB BPP Kemdikbud, Pendaftaran akun SNPMB Sekolah melalui Portal SNPMB sudah mulai sejak 8 Januari 2024 hingga 8 Januari 2024.
Ketentuan umumnya dengan memasukkan NPSN dan Kode Registrasi. Kode Registrasi bagi sekolah di dapatkan dari Dinas Pendidikan. Lalu, bagi madrasah dari Pusdatin.
Sedangkan, Pendaftaran akun SNPMB Siswa melalui Portal SNPMB juga sudah mulai 8 Januari-15 Februari 2024 mendatang. Ketentuannya dengan memasukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir sesuai dengan data pada Pusdatin.
Akan muncul tampilan laman registrasi akun, lalu klik “Daftar”
Tampil dua pilihan yaitu Siswa dan Sekolah. Jika ingin registrasi akun sebagai siswa, klik “Daftar” pada opsi Siswa. Namun, apabila registrasi untuk sekolah klik “Daftar” pada opsi Sekolah.
Masukkan data yang di minta oleh sistem untuk mendaftar akun SNPMB.
Siswa: Masukkan NISN, NPSN dan Tanggal lahir.
Sekolah: Masukkan NPSN dan kode registrasi Dapodik.
klik “Selanjutnya”.
Masukkan email aktif dan pasword, klik kotak persetujuan, klik “Submit” lakukan aktivasi email, buka kotak masuk pada email yang di daftarkan pada akun SNPMB, klik “Verifikasi Email”
Jika sudah berhasil aktivasi akun, berarti akun SNPMB sukses di buat. Jika ingin login akun, kembali kunjungi laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/, klik “Masuk”, kemudian masukkan email dan password yang telah terdaftar sebelumnya.
Itulah informasi mengenai cara buat akun SNPMB guna mendaftar SNBP 2024. Perhatikan semua tahapan dan tanggal yang sudah di tentukan oleh pihak penyelenggara.***