SERAYUNEWS – D.O. EXO menjadi pemeran utama sebagai Hwang Sun Woo dalam film The Moon garapan sutradara Kim Yong Hwa.
Ini menjadi comeback film pertamanya setelah keluar dari wajib militer pada Januari 2021.
The Moon mengisahkan tentang seorang astronot yang terisolasi di-luar angkasa selama misi eksplorasi bulan.
Dia mencoba untuk bertahan hidup dan menemukan jalan kembali ke Bumi dengan bantuan Naro Space Center.
Melalui sebuah wawancara, pemilik nama asli Do Kyungsoo ini mengungkapkan pengalamannya saat syuting The Moon.
Dia mengatakan harus mengenakan pakaian antariksa seberat 5 – 6 kilogram yang juga di-lengkapi dengan kabel.
“Yang lebih sulit adalah saya harus menggunakan kabel untuk memalsukan gravitasi nol dan menggambarkan perasaan isolasi yang intens,” katanya, dikutip dari The Korea Times.
Tak hanya itu, D.O. EXO juga harus melakukan beberapa aksi untuk membuat adegan dalam film terlihat sempurna.
Aksi tersebut seperti berputar dan melompat dari dinding ke dinding dalam pesawat luar angkasa.
“Aksi terliar untuk film itu mengharuskan saya melompat dari pesawat ruang angkasa ke permukaan bulan,” katanya.
Meski melakukan berbagai aksi dengan mengenakan baju astronot yang berat. Dia berhasil menyelesaikan adegan tersebut dengan baik.
Menurutnya pengalaman sebagai idol membantunya dalam melakukan koreografi aksi itu.
D.O. EXO juga puas dengan pengambilan gambar yang dilakukan dengan baik oleh tim produksi.
Dia juga membanggakan hal tersebut. Menyatakan bahwa film The Moon memiliki inti emosional yang kuat dalam berbagai aspek.
“Itu menakjubkan dan memuaskan secara visual,” ucapnya.
The Moon yang dibintangi oleh D.O. EXO ini dirilis secara teatrikal pada 2 Agustus 2023 di Korea Selatan.
Sementara untuk perilisan di Indonesia, The Moon akan ditayangkan pada 9 Agustus 2023. *** (Diah Retno)