Banjarnegara, serayunews.com
Tidak hanya dalam aksi Dieng Bersih, RAPI wilayah 33 Banjarnegara juga membuka posko bantuan komunikasi (Bankom). Selain itu juga membuka dapur umum di sekitar objek wisata Dieng Banjarnegara.
Koordinator relawan RAPI Banjarnegara Tejo Sumarno mengatakan, sejumlah anggota dari lokal Karangkobar, Dieng, dan sekitarnya turun langsung. Mereka bergabung dengan para wisatawan serta relawan lain. Aksi Dieng Bersih ini menjadi satu agenda DCF tahun ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan.
“Sejak dua hari lalu, personel kami sudah terlibat dalam persiapan. Mulai dari kebersihan, pembuatan posko komunikasi, hingga dapur umum untuk para relawan yang bertugas dalam menyukseskan DCF tahun ini,” katanya.
Menurutnya, DCF tahun ini tentu akan berbeda dengan tahun sebelumnya. Apalagi dalam dua tahun terakhir tidak berlangsung secara tatap muka akibat Pandemi Covid 19. Sehingga kegiatan tahun ini tentu akan lebih padat pengunjung.
“Kita terus melakukan koordinasi dengan semua pihak terkait. Kami juga sudah membagi personel di beberapa tempat untuk memudahkan komunikasi, termasuk tim SAR dari RAPI dan BPBD Banjarnegara,” ujarnya.
Melihat kondisi cuaca yang saat ini masih ekstrem, dia meminta pada calon pengunjung untuk lebih mempersiapkan diri saat akan berkunjung ke Dieng. Baju tebal tentu harus dibawa calon wisatawan untuk menghindari adanya cuaca ekstrem yang terjadi di dataran tinggi Dieng.