SERAYUNEWS – Syekh Ali Jaber pernah membagikan doa dan amalan pelunas utang yang ampuh apabila diamalkan secara rutin.
Berikut doa dan amalan pelunas utang yang ampuh dari Syekh Ali Jaber. Amalan ini cukup mudah namun memang membutuhkan ketelatenan.
Amalan pelunas utang secara Islami pernah dibagikan oleh Syekh Ali Jaber. Dipercaya amalan ini cukup ampuh bila dilaksanakan.
Utang adalah salah satu masalah yang kerap kali membuat seseorang gelisah. Selain bekerja untuk melunasinya, sebagai seorang Muslim juga harus berdoa.
Menurut Syekh Ali Jaber, dengan berikhtiar melakukan amalan ini, maka segala urusan seperti melunasi utang akan dipermudah.
Caranya yakni dengan melakukan shalat sunah dua rakaat atau shalat hajat sebelum tidur di malam hari.
“Saya mengajak semua begitu mau tidur, lakukan amalan ini. Saat kita mau tidur, lakukan shalat dua rakaat,” kata Syekh Ali Jaber dikutip Serayunews dari kanal YouTube Dakwah Pengingat Diri pada Kamis, 11 Mei 2023.
Shalat hajat adalah shalat sunah yang dilakukan ketika kita memiliki hajat tertentu dan ingin hajat tersebut segera terkabul.
Shalat hajat dapat dilakukan minimal 2 rakaat hingga maksimal 12 rakaat. Adapun yang paling utama bisa melakukan saat sepertiga malam terakhir. Tetapi sebelum tidur juga bisa.
Setelah melaksanakan shalat hajat dua rakaat, maka boleh apabila dilanjutkan dengan shalat witir.
Namun, untuk pelaksanaan shalat witir tersebut juga bukanlah sebuah keharusan. Boleh dilaksanakan, tetapi bila tidak juga tidak apa-apa.
“Habis Anda selesai, kalau mau lanjut dengan witir bagus nggak apa-apa,” lanjut Syekh Ali Jaber.
Setelah melaksanakan shalat hajat 2 rakaat, maka selanjutnya berbaring di tempat tidur dengan posisi miring ke kanan sambil berdoa dan membayangkan hajat yang diinginkan.
Sembari berdoa, sambil berdzikir hasbunallah wanikmal wakil sebanyak-banyaknya dengan penuh keikhlasan dan pengharapan kepada Allah SWT.
Jangan lupa ketika berdoa pastikan kita benar-benar berserah diri dan bersungguh-sungguh atas kuasa Allah SWT dan yakin bahwa Allah SWT akan mengabulkan hajat kita apabila memang itu yang terbaik.
Selamat mengamalkan.
**