SERAYUNEWS – Kumpulan bacaan doa memotong hewan kurban untuk diri sendiri maupun orang lain. Seorang muslim yang hendak melaksanakan ibadah kurban perlu mengetahui doa-doa berikut ini.
Hari Raya Idul Adha dilaksanakan setiap tanggal 10 Dzulhijjah. Umat Islam dianjurkan melaksanakan sholat Idul Adha saat pagi hari.
Sholat sunah ini sangat dianjurkan saat Idul Adha. Kemudian berkurban bagi orang-orang yang mampu secara finansial.
Sebelum memotong hewan kurban itu, dianjurkan untuk membaca doa. Berikut ini doa-doa yang dipanjatkan seorang muslim yang hendak berkurban.
Bacaan doa saat memotong hewan kurban yang diniatkan untuk diri sendiri sebagai berikut:
Membaca Basmalah
بِسْمِ اللهِ
Bismillah
Artinya: “Dengan nama Allah.”
Membaca Sholawat untuk Rasulullah SAW
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ
Allâhumma shalli alâ sayyidinâ muhammad, wa alâ âli sayyidinâ muhammad.
Artinya: “Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarganya.”
Membaca Takbir 3 Kali dan Tahmid 1 Kali
اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلهِ الْحَمْدُ
Allâhu akbar, Allâhu akbar, Allâhu akbar, walillâhil hamd
Artinya: “Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji bagimu.”
Membaca Doa Menyembelih Hewan Kurban
Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm
Artinya: “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat darimu. Dan dengan ini aku bertakarub kepadamu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah takarubku.”
Itulah doa yang dipanjatkan saat hendak memotong hewan kurban.
***