SERAYUNEWS – Setiap orang tentu menginginkan kesuksesan dalam karirnya. Selain bekerja keras, berdoa adalah salah satu cara yang tak boleh diabaikan untuk meraih keberhasilan.
Dalam Islam, doa memiliki kekuatan yang luar biasa untuk membuka pintu rezeki dan meningkatkan karir. Dengan menggabungkan usaha yang sungguh-sungguh dan doa yang tulus, insya Allah, kita dapat mencapai hasil yang diinginkan.
Berikut adalah beberapa doa yang dapat diamalkan agar karir meningkat dan rezeki menjadi berkah.
Agar doa cepat terkabul, penting untuk memanjatkannya dengan penuh keikhlasan dan keyakinan bahwa Allah SWT pasti mendengar dan mengabulkan doa hamba-Nya.
Memperbaiki niat, berdoa pada waktu-waktu mustajab seperti sepertiga malam terakhir, setelah shalat fardhu, atau saat hujan turun, serta memperbanyak istighfar dan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW, juga dapat mempercepat terkabulnya doa.
Menjauhi maksiat dan memperbanyak amal kebaikan akan membuat doa kita lebih diterima di sisi Allah.
Sebelum memulai pekerjaan sehari-hari, sangat dianjurkan untuk membaca doa yang dapat membuka jalan rezeki dan memohon agar amal yang kita lakukan diterima oleh Allah SWT. Salah satu doa yang sangat dianjurkan adalah:
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً
Allahumma inni as-aluka ‘ilman naafi’an, wa rizqan tayyiban, wa ‘amalan mutaqabbalan.
Artinya: “Ya Allah, aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rizki yang baik, dan amal yang diterima.” (HR. Ibn Majah)
Ketika merasa rezeki kurang lancar atau ingin mendapatkan tambahan rezeki yang lebih berkah, kita dapat membaca doa yang diambil dari Surat Al Maidah ayat 114:
اللهم رَبَّنَآ اَنْزِلْ عَلَيْنَا مَاۤىِٕدَةً مِّنَ السَّمَاۤءِ تَكُوْنُ لَنَا عِيْدًا لِّاَوَّلِنَا وَاٰخِرِنَا وَاٰيَةً مِّنْكَ وَارْزُقْنَا وَاَنْتَ خَيْرُ الرّٰزِقِيْنَ
Allaahumma rabbanaa anzil ‘alainaa maa’idatam minas samaa’i takunu lana ‘iidal li’awwalinaa wa aakhirinaa wa aayatam mingka warzuqnaa wa anta khairur raaziqiin.
Artinya: “Ya Tuhan kami, turunkanlah kepada kami hidangan dari langit (yang hari turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami, yaitu bagi orang-orang yang sekarang bersama kami maupun yang datang setelah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau, berilah kami rezeki dan Engkaulah sebaik-baiknya pemberi rezeki.”
Dalam perjalanan karir, penting bagi kita untuk memastikan bahwa rezeki yang diperoleh berasal dari sumber yang halal dan berkah. Untuk itu, Nabi Muhammad SAW mengajarkan doa berikut:
اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ
Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.
Artinya: “Ya Allah, cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi no. 3563)
Doa-doa di atas dapat menjadi panduan dalam meraih kesuksesan karir dan rezeki yang berkah. Selain berusaha dengan maksimal, jangan lupa untuk selalu memohon pertolongan Allah dalam setiap langkah.***