
SERAYUNEWS– DPC PDI Perjuangan Kabupaten Purbalingga melaksanakan penanaman pohon dan menebarkan benih ikan, di Curug Duwur Desa Bumisari Kecamatan Bojongsari, Jumat (23/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ke-79.
Tanam Pohon dan Sebar Bibit Ikan
Kegiatan dipimpin Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Purbalingga HR Bambang Irawan bersama jajaran pengurus, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Purbalingga, PAC Kecamatan Bojongsari dan pengurus ranting Desa Bumisari.
“Hari ini dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Ibu Megawati Soekarnoputri, kami menanam 2500 bibit pohon Balsa (Ochroma Pyramidale) serta menyebar 2000 bibit ikan di Curug Duwur. Selain itu juga dilaksanakan kegiatan tumpengan bersama rakyat,” kata Bambang Irawan didampingi sekretaris DPC PDI Perjuangan Purbalingga Karseno.
Merawat Pertiwi Jadi Program Partai
Disampaikan salah satu program partai yang dilaksanakan secara berkesinambungan adalah Merawat Pertiwi. Ini merupakan wujud nyata keberpihakan PDI Perjuangan terhadap kelestarian lingkungan hidup untuk berkelanjutan masa depan bangsa. “Dalam kesempatan ini, Merawat Pertiwi dilaksanakan dalam rangka peringatan HUT Ibu Megawati yang ke 79 Tahun. Beliau adalah seorang pemimpin yang memiliki dedikasi tinggi dan kecintaan mendalam terhadap alam khusnya tanaman,” ungkapnya.
Bambang Irawan juga mengatakan, Ibu megawati telah meberikan teladan bahwa menanam adalah ekspresi mencintai bumi, menjaga kehidupan, serta merawat keseimbangan alam semesta. Usai melakukan penanaman dan menebar bibit ikan, Bambang Irawan melakukan pemotongan tumpeng dan menyerahkannya kepada sesepuh warga setempat.
Megawati Ulang Tahun ke-79
Presiden kelima Republik Indonesia sekaligus Ketua Umum DPP PDI Perjuangan berulang tahun ke-79 pada Jumat (23/1/2025). Perayaan dilaksanakan sederhana dan dihadiri keluarga, pengurus DPP PDIP dan kerabata, di Istana Batu Tulis, Bogor.
Akun Instagram @pdiperjuangan menuliskan Keluarga besar PDI Perjuangan mengucapkan Selamat Ulang Tahun ke-79 Prof. Dr. (HC) Megawati Soekarnoputri, Presiden Kelima Republik Indonesia, yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan.
“Semoga Ibu Megawati Soekarnoputri senantiasa dianugerahi kesehatan, kekuatan, dan kebijaksanaan untuk terus menginspirasi dan memimpin PDI Perjuangan, serta sebagai Ibu Bangsa yang terus membimbing bangsa ini dalam mewujudkan cita-cita Indonesia yang sejati-jatinya merdeka.”
Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan Ibu Megawati merayakan ulang tahun secara sederhana di Istana Batu Tulis, Bogor bersama keluarga dan para sahabat Ibu Megawati. Sedangkan pengurus partai, peringatan ulang tahun Ketua Umum mereka akan dirayakan dengan berbagai kegiatan, seperti menanam pohon di wilayah kritis, daerah aliran sungai (DAS), dan hutan kota di seluruh Indonesia.