SERAYUNEWS- Pemkab Purbalingga menggelar Peringatan Hari Santri tahun 2023. Sejumlah acara di laksanakan untuk memeriahkan perhelatan tersebut. Puncaknya adalah Apel Hari Santri, Bazaar dan Pameran Serta Pawai Taaruf pada Minggu (22/10/2023).
“Rangkaian acara Hari Santri tahun 2023 sudah mulai pada Minggu (15/10/2023) dengan Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) di Pendapa Wakil Bupati Purbalingga,” kata Kabag Kesra Setda Purbalingga Heru Sri Wibowo, Sabtu (21/10/2023).
Selanjutnya pada Sabtu (21/10/2023) ada Halaqah Kyai dan Ulama Kabupaten Purbalingga. Acara di Ponpes Roudlotul Mu’Jizat di Desa Pekalongan, Kecamatan Bojongsari. Bupati Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi), hadir dalam acara tersebut.
“Hari Minggu (22/10/2023) juga ada launching Ustadz Rajin Bertani, Mendukung Kehidupan (Urab) Mendoan. Acaranya di TPQ Al-Huda, Desa Karanggambas Kecamatan Padamara,” terangnya.
Puncaknya ada acara Purbalingga Bershalawat, bersama Habib Ali Zaenal Abidin Assegaf dan Majelis Sholawat Az-Zahir, di alun-alun Purbalingga, Kamis (26/10/2023) malam mulai pukul 19.30 WIB.