SERAYUNEWS – Stadion Kanjuruhan di Kabupaten Malang, akhirnya siap menyambut babak baru setelah menjalani renovasi besar-besaran.
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, akan segera meresmikan stadion yang sebelumnya menjadi saksi peristiwa tragis pada Oktober 2022.
Dengan wajah baru dan standar internasional, stadion ini menjadi simbol kebangkitan sepak bola di Malang.
Standar keamanan serta kenyamanan menjadi prioritas utama, termasuk desain ulang tribun dan peningkatan aksesibilitas bagi penyandang disabilitas. Lantas, kapan stadion ini mulai bisa kembali masyarakat gunakan?
Setelah renovasi, Stadion Kanjuruhan kini memiliki kapasitas 21.603 penonton, berkurang dari kapasitas sebelumnya yang mencapai 42.449.
Selain kapasitas, stadion ini juga memiliki fasilitas baru seperti ruang pemanasan, jacuzzi, toilet yang lebih modern, trek atletik, kursi monoblok, dan papan skor digital.
Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo, memastikan bahwa Stadion Kanjuruhan telah memenuhi standar FIFA.
“Sudah dicek oleh FIFA dan PSSI, standarnya sudah sesuai dengan ketentuan,” katanya.
Dari segi kekuatan fisik, stadion ini telah melewati uji bangunan dan mendapatkan sertifikat Standar Nasional Indonesia (SNI).
“Insya Allah sudah layak digunakan hingga 30-40 tahun ke depan,” tambahnya.
Menurut informasi yang beredar, Presiden Prabowo bakal meresmikan Stadion Kanjuruhan pada Sabtu, 15 Maret 2025 mendatang.
Kepala Satker Pelaksanaan Prasarana Permukiman Wilayah II (KaSatker PPPW II) Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Timur, Any Virgyani, juga memberikan informasi senada.
Menurutnya, peresmian Stadion Kanjuruhan akan berlangsung bersamaan dengan 20 stadion lain yang juga telah menjalani renovasi selama periode 2023 hingga 2024.
Acara ini akan berpusat di Gelora Delta Sidoarjo, dengan stadion-stadion lain mengikuti secara live streaming atau hadir langsung di lokasi.
“Rencana peresmian ini akan dipusatkan di Gelora Delta Sidoarjo. Dan 20 stadion lainnya akan mengikuti secara live streaming atau ada beberapa yang hadir di Delta Sidoarjo,” ujar Any.
Setelah peresmian, Stadion Kanjuruhan siap digunakan untuk berbagai kegiatan olahraga dan event lain.
Bupati Malang, HM Sanusi, menyatakan bahwa stadion ini dapat segera masyarakat gunakan.
Sementara itu, Kapolres Malang, AKBP Danang Setiyo Pambudi Sukarno, mengungkapkan bahwa pihaknya akan melakukan re-asesmen untuk memastikan semua aspek keamanan dan operasional stadion berjalan lancar.
Peresmian dan pembukaan kembali Stadion Kanjuruhan harapannya dapat mengembalikan semangat olahraga di Malang, terutama sepak bola.
Suporter Arema FC atau Aremania tentu menantikan momen ini dengan antusias.
Dengan fasilitas lebih baik dan standar internasional, Stadion Kanjuruhan siap menjadi tuan rumah bagi berbagai pertandingan dan event bergengsi di masa mendatang.***