SERAYUNEWS – Pegadaian Liga 2 musim 2023-24, akan memasuki putaran kedua pada babak pendahuluan penyisihan grup. Pada lanjutan Grup 3, akan ada laga antara Deltras FC Menghadapi PSCS Cilacap.
Guna mengarungi putaran kedua dan menjaga asa untuk lolos ke babak 12 besar, Deltras melakukan sejumlah perombakan pemain. Salah satunya, Patrich Wanggai.
Selain Patrick, tim berjulukan The Lobster itu juga telah mengamankan jasa dua gelandang berbakat yakni Denny Agus dari Persebaya Surabaya dan Muhammad Amar Fadzilah, dari Persija Jakarta.
Kepastian tersebut, membuat pecinta Deltras FC bernafas lega. Pasalnya, managemen beberapa terakhir ini melakukan perburuan pada striker lokal. Dan, akhirnya Patrich Wanggai berlabuh ke tim asal Jawa Timur itu.
Berdasarkan data pada laman TransferMarket Indonesia, pemain kelahiran Nabire 27 Juni 1988 itu berstatus pemain without club alias tanpa klub sejak musim anyar. Terakhir kali terdaftar sebagai pemain Persipura Jayapura musim lalu sebelum terhentinya kompetisi.
Selanjutnya, mantan pemain Timnas U-23 itu juga sudah terlihat berlatih bersama rekan-rekannya sejak Minggu (29/10/2023) kemarin. Melalui Instagram resmi @deltras.official, klubnya menyatakan energi baru dalam skuad.
“Terlihat di lapangan, energi baru sudah tiba. Ini yang kemarin ramai, kalian komen? tulis keterangan resmi Deltras di kutip serayunews.com pada Selasa (31/10/2023).
Sementara itu, Patrich Wanggai juga di kenal sebagai pemain syarat akan pengalaman. Sebagai striker lokal yang memiliki kemampuan dan kualitas yang luar biasa.
Dirinya juga pernah membela tim besar tanah air seperti Sriwijaya FC, Persib, Persebaya, Madura United, PSM Makassar, Persipura bahkan klub asal Malaysia yakni Terengganu FC II pada tahun 2014 silam.
Selain itu, Patrich juga salah satu top skor dalam Sea Games 2011 di Jakarta, dan medali perak juga pernah di raihnya saat membela Timnas U-23. Saat ini, sang pemain sudah berusia 35 tahun dengan memiliki postur 175 cm.
Seperti di ketahui laga antara Deltras FC melawan PSCS Cilacap akan berlangsung pada hari Senin (6/11/2023) mendatang di Gelora Delta Sidoarjo live di Vidio.com.***