Cilacap, serayunews.com
Kepala Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Cilacap, Ferrry Adhi Dharma melalui Kabid Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan, Nana Fitriawan mengatakan, bahwa pembangunan Cilacap Citimall rencananya akan dimulai pada Maret tahun ini.
“Rencana pembangunan mal Maret (2023, red) ini, targetnya bisa mulai beroperasi 2024 mendatang. Sedangkan nama malnya adalah Cilacap Citimall,” katanya kepada serayunews.com, Senin (2/1/2023).
Ia menjelaskan, mal tersebut akan dibangun di Jalan Ir Juanda Cilacap, tepatnya menempati bekas lokasi lapangan Holcim. Dimana mal itu akan memiliki luas 25.031 meter persegi dengan jumlah 4 lantai yang dibangun di atas lahan seluas 21.554 meter persegi. Selain itu, akan tersedia lahan parkir yang mampu menampung sebanyak 276 mobil dan 227 motor.
“Iya planningnya begitu, tentu masih bisa berubah menyesuaikan kebutuhan. Sementara untuk nilai investasinya mencapai berapa, kita belum monitor lagi,” tuturnya.
Disebutkan, pembangunan Cilacap Citimall sebenarnya telah direncanakan sejak 2020 lalu, namun lantaran adanya Pendemi Covid-19 membuat progres rencana pembangunannya tertunda. Sehingga baru bisa direalisasikan pada tahun ini.
Adanya kabar tersebut, salah satu warga Kota Cilacap, Ginang mengaku senang menyambut rencana pembangunan Cilacap Citimall. Menurutnya, warga Cilacap tak perlu lagi jauh ke luar kota untuk sekadar berbelanja di mal.
“Selama ini kita harus ke luar kota kalau mau nge-mal. Nah kalau ada mal di Cilacap kan jadi dekat, nggak perlu jauh-jauh ke Purwokerto atau Jogja lagi,” ungkapnya.