SERAYUNEWS – Umat Islam akan segera menyambut Hari Raya Idul Adha. Lantas kapan Idul Adha 2023?
Hari raya tersebut dinantikan umat Islam setelah Idul Fitri. Muslim dapat mempersiapkan diri untuk menyambut hari besar tersebut.
Idul Adha yang juga dikenal dengan sebutan Lebaran Haji itu dirayakan setiap tanggal 10 Dzulhijjah. Umat Islam biasanya melaksanakan ibadah haji wukuf di Arafah pada bulan Dzulhijjah.
Masyarakat juga melaksanakan ibadah kurban. Berkurban ini dilakukan dengan menyembelih hewan qurban sebagai simbol ketakwaan dan kecintaan kita kepada Allah SWT.
Pemerintah telah menetapkan libur hari raya keagamaan hingga libur nasional setiap tahunnya. Penetapan hari libur nasional dan cuti bersama ditetapkan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama.
Berdasarkan SKB 3 Menteri terbaru pada laman resmi Kemenko PMK, Hari Raya Idul Adha 1444 H jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023.
Pemerintah menetapkan tanggal tersebut sebagai hari libur nasional. Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama (Kemenag) tetap akan menggelar sidang isbat penetapan Hari Raya Idul Adha 2023.
Hal ini untuk memastikan kapan tanggal Idul Adha. Sementara itu, Muhammadiyah telah menetapkan Idul Adha jatuh pada Rabu, 28 Juni 2023.
Penetapan tersebut tercantum dalam Maklumat bernomor 1/MLM/I.0/E/2023 yang dirilis Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
“Tanggal 1 Zulhijah 1444 H jatuh pada hari Senin Legi, 19 Juni 2023 M. Hari Arafah (9 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Selasa Wage, 27 Juni 2023 M. Iduladha (10 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Juni 2023 M,” demikian informasi yang dikutip Serayunews.
Terdapat perbedaan Hari Raya Idul Adha 2023 versi Pemerintah dan Muhammadiyah. Namun, masyarakat dapat menunggu hasil sidang isbat yang digelar Kemenag.
***