SERAYUNEWS – Puasa Arafah adalah puasa sunah yang dilakukan umat Islam sebelum Hari Raya Idul Adha.
Kapan tepatnya waktu untuk Puasa Arafah 2023 ini? Apakah tanggal 27 atau tanggal 28 Juni? Simak penjelasannya berikut.
Bagi yang belum tahu, Puasa Arafah adalah puasa sunah yang dilakukan pada tanggal 9 Dzulhijjah.
Biasanya, Puasa Arafah dilakukan bersamaan dengan jemaah haji yang tengah melakukan wukuf di Padang Arafah.
Puasa Arafah sangat dianjurkan untuk dilakukan karena memiliki keutamaan yang luar biasa, salah satunya dapat menghapuskan dosa satu tahun yang lalu dan yang akan datang.
Untuk menentukan kapan tepatnya melakukan puasa ini, maka menggunakan kalender Hijriyah.
Menurut Muhammadiyah yang menggunakan metode hisab, 9 Dzulhijjah tersebut akan jatuh pada tanggal 27 Juni 2023.
Sementara itu, untuk Pemerintah sendiri menetapkan bahwa Idul Adha jatuh pada 29 Juni sehingga untuk Puasa Arafah dilaksanakan pada 28 Juni.
Terkait hal ini, tentu saja tergantung dengan kepercayaan masing-masing apakah akan mengikuti Muhammadiyah atau Pemerintah.***