SERAYUNEWS-Pemadam Kebakaran (Damkar) Wonosobo mengevakuasi ular yang masuk rumah warga, Selasa (24/9/2024). Ini adalah kejadian kedua dalam rentang beberapa hari terakhir. Sebab, pada Sabtu (21/9/2024) Damkar Wonosobo juga mengevakuasi ular yang masuk dalam rumah.
Dikutip dari Instagram Damkar Wonosobo yakni ini_damkar_wonosobo, pada Selasa (24/9/2024) Damkar mendapatkan laporan dari warga terkait adanya ular jenis Coelognathus flavolineatus. Atas laporan tersebut personel Damkar Wonosobo mendatangi tempat kejadian.
Tempat kejadian yakni ada di Perum Graha Permata Blok B20 Jlegong, Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Wonosobo. Pada akhirnya, tim Damkar Wonosobo mampu mengevakuasi ular yang meresahkan tersebut.
“Ingat untuk selalu bersihkan lingkungan dan beri wangi wangian serta simpan nomor telepon pencinta reptil dan pemadam kebakaran Wonosobo,” tulis Damkar Wonosobo melalui Instagramnya.
Evakuasi ular itu adalah kali kedua dilakukan tim Damkar Wonosobo dalam beberapa hari terakhir. Sebelumnya, akhir pekan lalu yakni Sabtu (21/9/2024), tim Damkar Wonosobo mendapatkan laporan dari warga adanya ular. Ular tersebut sama dengan ular yang dievakuasi pada Selasa (24/9/2024) yakni Coelognathus flavolineatus.
Saat itu, ular tersebut meresahkan rumah warga yang ada di Jalan KH Hasyim Asyari Km 03, Sarimulyo RT 3 RW 10 Kalibeber, Kecamatan Mojotengah, Kabupaten Wonosobo. Saat itu, tim Damkar Wonosobo juga berhasil mengevakuasi ular tersebut.
Sekadar diketahui, Damkar Wonosobo tak hanya melakukan tugas pemadaman kebakaran. Damkar juga melakukan tugas yang lain yang tidak terkait dengan pemadam kebakaran. Misalnya saja selain evakuasi hewan liar juga masalah lain. Pernah satu kesempatan pada awal September lalu, Damkar Wonosobo membereskan pintu kamar yang tak bisa dibuka sehingga sang pemilik kamar tak bisa masuk kamar.
Adapun nomor telepon Damkar Wonosobo yang bisa dihubungi adalah 0286-325605 atau nomor WhatsApp yakni 081389113113.