SERAYUNEWS– Final Euro 2024 telah berakhir dan menobatkan Spanyol sebagai juaranya.
Ada momen menarik saat lagu kebangsaan Spanyol berkumandang, tidak ada lirik sama sekali, hanya terdengar suara musik
Jika Jepang memiliki lagu kebangsaan unik dengan kata terpendek di dunia dan Yunani yang terpanjang, Spanyol unik karena tidak ada lirik.
Lagu kebangsaan yang diciptakan ini pada 1761 sebenarnya ada lirik. Namun, sejak 1978 liriknya kemudian dihilangkan. Mengapa hal ini terjadi?
Saat pertama kali muncul, lagu kebangsaan ini berjudul “La Marcha Grananedera”. Namun, terjadi pergantian judul menjadi “Marcha Real” karena ada pergantian kepemimpinan di negara itu.
Raja Carlos III, raja yang memimpin saat itu yang menggantinya. Karena perubahan judul, pergantian lirik pun terjadi dan sesuai dengan keinginan raja.
Perang besar di Eropa menyebabkan lengsernya Raja Carlos III dari kursi kepemimpinan. Lagu kebangsaan Spanyol pun berganti lagi, menjadi “El Himno de Riego” sepanjang tahun 1931-1939.
Setelah tahun 1939, Jenderal Francisco Franco memimpin Spanyol. Ia mengembalikan lagu kebangsaan yang sempat mengalami perganian di masa pemerintahan Raja Carlos.
Namun, judul “Marcha Real” kembali berubah menjadi “La marcha Grananedera”. Di bawah Franco, lirik lagu ini sempat mengalami perubahan. Namun, pesannya sangat mencerminkan ideologi Fasisme Franco.
Bagian kontroversial di lirik Franco, salah satunya adalah Viva Espana! Alzad los brazos, hijos! yang artinya Jayalah Spanyol! Angkat lenganmu, anak-anak!
Lirik ini orang anggap punya semangat fasis, ideologi nasionalisme buta yang kemudian tak lagi banyak negara pakai.
Pada 1978, setelah Franco meninggal, akhirnya “Marcha Real” kembali berkumandang tanpa lirik. Lirik yang orang kumandangkan pada era Franco pun dihapus.
Sebenarnya, pernah ada sayembara cipta lirik lagu “Marcha Real”. Namun, hal ini dihentikan karena malah menimbulkan kontroversi.
Selanjutnya, pada tahun 2008, Komite Olimpiade Spanyol mencoba untuk menemukan lirik resmi lagu kebangsaannya.
Namun, tak satu pun dari lirik yang orang sarankan telah mendapat persetujuan secara resmi oleh pemerintah Spanyol.***(O Gozali)