SERAYUNEWS – Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024 telah resmi dimulai pada 16 Oktober 2024 lalu.
Simak berikut ini link live score tes SKD CPNS 2024 yang telah dikeluarkan secara instansi maupun Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Tes SKD menjadi seleksi kedua dalam rangkaian tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Seleksi ini sangat penting dan menentukan siapa yang nantinya akan melaju ke seleksi selanjutnya yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Live score tersebut ditayangkan di YouTube untuk memantau posisi atau perankingan skor tes SKD CPNS.
Dinamakan live score karena memang skor yang ditampilkan merupakan skor dari para peserta SKD yang sedang tes pada hari itu maupun sebelumnya.
Jadi ketika keluar dari ruang ujian, para peserta bisa langsung mengetahui berapa skor SKD dan berapa peringkatnya apabila dibandingkan dengan skor dari para peserta lain.
TWK: 65
TIU: 80
TKP: 166
Passing grade tersebut berbeda dengan pelamar yang menggunakan jalur Cumlaude.
Untuk jalur Cumlaude, nilai kumulatif SKD yang menjadi passing grade adalah 311 dengan nilai TIU paling rendah 85.
Demikianlah cara melihat live score SKD CPNS 2024.***