SERAYUNEWS– PSIW Wonosobo memiliki peluang lolos ke Babak 8 Besar Liga 3 Jateng 2023. Laga terakhir melawan Bina Sentra Semarang, sangat krusial dan menentukan nasib tim berjuluk Laskar Kolodete itu. Laga ini akan berlangsung di Lapangan Tanggulasi Manggis, Wonosobo, Minggu (17/12/2023) pukul 15.00 WIB.
Bermain di kandang sendiri, pertandingan akan mendapat dukungan ribuan suporter setianya. Dukungan ini tentu akan menambah daya juang anak asuhan Hafiz Fajri Almubarok, menjalani laga matchday terakhir di Babak 12 Besar Liga 3 Jateng 2023.
Skuad Laskar Kolodete, memiliki tekat kuat menuntaskan babak terakhir dengan kemenangan. Kedatangan Bina Sentra Semarang, tentu bakal mendapat sambutan hangat tuan rumah. Apalagi stadion alami Tanggulasi Manggis tersebut, merupakan neraka bagi tim tamunya.
Dari sejumlah pertandingan di Liga 3 Jateng musim ini, baru PSIK Klaten yang mampu mencuri poin di laga kandang PSIW Wonosobo.
Kemenangan kedua kesebelasan bahkan hampir imbang. Sayangnya di penghujung akhir laga, Laskar Kolodete tumbang dengan kekalahan tipis 2-3 atas PSIK Klaten.
Saat ini, PSIW Wonosobo berada pada urutan kedua Klasemen Sementara Grup I. Tim berjuluk Domba Jawa atau Dombos tersebut, saat ini baru mengumpulkan 3 poin dari tiga pertandingan.
Sementara lawannya Bina Sentra Semarang, saat ini menjadi juru kunci Grup I. Tim ini sama sekali belum mengumpulkan poin, karena selalu kalah dalam tiga kali pertandingan sebelumnya.
“Match terakhir sekaligus penentuan lolos 8 besar. Bismillah jalur langit,” tulis keterangan PSIW Wonosobo.
Laga sore nanti, PSIW memiliki peluang lebih besar untuk mendampingi PSIK Klaten ke babak perempat final. Apalagi pada pertemuan sebelumnya, Tim Wonosobo itu mampu mencuri poin di kandang Bina Sentra Semarang, di Lapangan Wisesa Mranggen Demak.
Saat itu, anak asuhan Hafizh Fajri Almubarok meraih kemenangan dengan skor 3-1. Ini modal bagus PSIW Wonosobo, menghadapi laga sore nanti. Meskipun di untungkan karena bermain kandang, PSIW tak boleh lengah dan menganggap remeh tim lawan.
Manajemen PSIW Wonosobo, sebelumnya meminta maaf atas kekalahan timnya di laga tandang melawan PSIK Klaten. Meski sudah berjuang maksimal, PSIW kalah 3-2.
“Mohon maaf kami belum bisa raih poin maksimal, tapi apapun hasilnya patut di apresiasi. Masih ada pertandingan terakhir di Babak 12 Besar melawan Bina Sentra Semarang. Semangat masih ada peluang Lolos 8 Besar. Woni,” tulis keterangan PSIW di akun instagram resminya.