SERAYUNEWS-Bulan Ramadan tak hanya soal ibadah, namun juga momen yang penuh kebersamaan. Salah satu tempat yang menawarkan suasana khas Ramadan dengan beragam kegiatan menarik adalah Kampoeng Ramadan yang terletak di Jalan Perkutut Timur Kelurahan Tegalreja, Kecamatan Cilacap Selatan, Kabupaten Cilacap.
Kampoeng Ramadan ini menjadi pilihan menarik bagi warga yang ingin berburu aneka menu berbuka puasa sembari menikmati suasana yang ramai dan penuh warna. Kampung Ramadan ini dibuka mulai tanggal 2 hingga 25 Maret 2025 dan diinisiasi oleh warga setempat.
Selain menyediakan berbagai takjil khas Ramadan, Kampoeng Ramadan ini juga menawarkan berbagai pilihan kuliner yang menggugah selera. Mulai dari kebab, puding, es kuwut, hingga es durian, semua diolah oleh warga sekitar dengan cita rasa yang khas dan harga yang terjangkau.
Tak hanya kuliner, berbagai produk fashion kekinian dan pernak-pernik menarik pun bisa ditemukan di sini, menambah kemeriahan suasana ngabuburit di kampung ini.
Ketua Panitia Kampoeng Ramadan, Tejo Sutrisno menjelaskan, bahwa acara ini berawal dari obrolan ringan antar warga yang ingin meramaikan bulan Ramadan di kampung mereka.
“Kami ingin membuat sesuatu yang membuat orang-orang merasa kangen dengan kampung ini, dan mengeluarkan potensi yang ada di sini,” ujar Tejo, Senin (3/3/2025).
Kampoeng Ramadan ini tidak hanya sekadar tempat untuk berbuka puasa, tetapi juga menjadi ajang berkumpul yang meriah, dengan berbagai acara seperti nobar sepak bola timnas, buka bersama (bukber), dan live musik yang semakin menambah kehangatan suasana. Selain itu, Kampoeng Ramadan ini juga menjadi wadah bagi warga untuk meningkatkan perekonomian.
“Kami berharap kegiatan ini bisa memacu ekonomi warga sekitar, terutama UMKM, dan membuat Ramadhan menjadi lebih hidup,” ujar Tejo.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya bermanfaat bagi warga setempat, tetapi juga menginspirasi kampung lain untuk mengadakan acara serupa, sehingga dapat berdampak positif pada perekonomian daerah secara luas.
Lurah Tegalreja, Sri Subarwati, yang meresmikan kegiatan ini, juga menyampaikan dukungannya. Ia menilai acara ini sangat positif karena memberdayakan UMKM lokal. “Ini sesuai dengan visi Bupati Cilacap Mas Syamsul untuk memberdayakan UMKM di daerah kami,” ujarnya.
Ia berharap Kampoeng Ramadhan ini dapat menjadi inspirasi bagi RW lain di Tegalreja untuk melaksanakan kegiatan serupa. Ke depan, pihak kelurahan juga berencana untuk mengadakan pelatihan digitalisasi bagi UMKM di wilayahnya, agar usaha mereka bisa semakin berkembang.
Kampoeng Ramadan ini bukan hanya menjadi tempat berburu kuliner lezat saat berbuka puasa, tetapi juga menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi antar warga dan mendukung kemajuan ekonomi lokal. Dengan berbagai acara yang diadakan, tak heran jika Kampoeng Ramadan RT 05 RW 05 Tegalreja menjadi salah satu destinasi yang wajib dikunjungi selama bulan Ramadan tahun ini.