SERAYUNEWS – Presiden Joko Widodo atau Jokowi menghadiri dan memberikan sambutan pada acara peluncuran Golden Visa Indonesia. Acara berlangsung di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton, Jakarta pada Kamis (25/07/2024).
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi secara simbolis memberikan Golden Visa Indonesia kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY).
“Saat ini tidak banyak negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi yang bagus, stabilitas politik yang terjaga, serta bonus demografi, dan sumber daya alam yang melimpah. Artinya, seharusnya Indonesia bisa menjadi negara tujuan investasi yang menjanjikan, bisa menjadi negara tujuan para global talents untuk berkarya.” jelas Presiden, serayunews.com mengutip dari setkab.go.id.
Dengan demikian, lanjut Presiden Jokowi, hal itu akan memberikan manfaat yang luas untuk Indonesia.
“Semua itu akan memberi multiplier effect besar buat negara, mulai dari capital gain, kesempatan kerja, transfer teknologi, peningkatan kualitas SDM, dan lain-lain”, tegasnya.
Kepala Negara menjelaskan, Golden Visa bertujuan untuk memberikan kemudahan pada warga negara asing untuk berinvestasi dan berkarya di Indonesia.
“Golden Visa untuk memberi kemudahan kepada para WNA dalam berinvestasi dan berkarya di negara kita Indonesia, sehingga menarik lebih banyak good quality travelers untuk invest while stay dan productive while stay”, jelasnya.
Presiden ke-7 ini mengingatkan bahwa pelaksanaan program ini mesti selektif dan aman. Jangan sampai meloloskan orang-orang yang tidak memberikan manfaat secara nyata.
“Tapi ingat, hanya untuk good quality travelers, sehingga harus benar-benar selektif, benar-benar diseleksi, harus benar-benar dilihat kontribusinya. Jangan sampai justru meloloskan orang-orang yang membahayakan keamanan negara, meloloskan orang-orang yang tidak memberi manfaat secara nasional,” ucap Presiden Jokowi.
Program ini, harap Presiden, agar segera disosialisasikan kepada masyarakat secara luas.
Mantan Walikota Solo tersebut juga berharap agar para duta besar negara-negara sahabat dapat membantu menyampaikan program ini kepada warga negaranya.
STY melalui akun Instagram pribadinya @shintaeyong7777 mengaku semakin bersemangat membangun sepak bola Indonesia usai menerima Golden Visa Republik Indonesia.
“Terima kasih banyak kepada Bapak Jokowi. Saya akan berusaha lebih keras untuk masa depan sepak bola Indonesia. Ayo Garuda terbang tinggi!” tulis STY dalam keterangan caption.
Sementara itu, agenda terdekat pelatih asal Korea Selatan itu bersama Timnas Indonesia adalah Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga Zona Asia. Indonesia tergabung ke Grup C bersama dengan China, Bahrain, Arab Saudi, Australia, dan Jepang.
Sebagai informasi, Golden Visa merupakan pemberian izin kepada Warga Negara Asing (WNA) untuk tinggal di Indonesia dalam waktu panjang, 5 hingga 10 tahun.
***