SERAYUNEWS – Kelapa muda merupakan buah yang sangat familiar di kalangan masyarakat. Selain melepas dahaga, buah ini juga kaya manfaat. Maka tidak heran jika buah ini, semakin populer di kalangan masyarakat yang sadar akan pentingnya menjaga kesehatan.
Biasanya, kelapa muda tersuguh secara murni atau dengan campuran sirup, gula cair atau susu. Tidak jarang juga kelapa muda dengan tambahan toping potongan buah lainnya.
Tapi berbeda dengan menu yang ada di RM Ampera Banyumasan. Tempat makan yang ada di Jalan Piere Tendean No 29 Purwokerto ini, punya menu olahan kelapa muda yang agak berbeda.
Ada puding kelapa muda, hingga kelapa muda garam Himalaya. Kelapa muda garam Himalaya ini, merupakan kombinasi yang tidak hanya menyegarkan, tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan.
Dengan kandungan elektrolit, mineral, dan nutrisi penting, minuman ini dapat membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh. Selain itu juga mendukung proses detoksifikasi, dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.
Kelapa muda garam himalaya di RM Ampera Banyumasan, merupakan pertama dan satu-satunya di Purwokerto. Untuk menikmati sebutir kelapa muda garam Himalaya, cukup merogoh kocek Rp 15 ribu saja. Sedangkan puding kelapa harganya Rp 20 ribuan.
Tidak hanya kelapa muda, di RM Ampera Banyumasan juga tersedia berbagai jenis minuman segar lainnya.
Begitu juga dengan makanan beratnya. Ada menu Nila bakar, Pepes Ayam, Garang Asem, dan banyak menu menarik lainnya.