SERAYUNEWS – Ajang Piala Soeratin U17 Jawa Tengah tahun 2023, memasuki babak semifinal. Pada leg pertama, Satria Muda (SM) Ajibarang menjamu Persiharjo Sukoharjo di Stadion Satria Purwokerto, Sabtu (11/11/2023) sore.
SM Ajibarang, harus mengakui keunggulan tim tamu dengan kalah tipis 1-2 di pertemuan pertama. Gol dari Santri, tidak mampu mengejar keunggulan dua gol terlebih dahulu milik Persiharjo hingga waktu normal.
Hasil ini membuat Laskar Jaka Mruyung, harus ekstra kerja keras untuk membalikkan keadaan di leg kedua pekan depan. Sedangkan kemenangan ini, menjadi modal berharga bagi Laskar Honggopati yang akan bermain di kandang sendiri.
Memulai babak pertama, kedua tim masih mencari ritme permainan. Satria Muda Ajibarang mendapatkan tekanan dari Persiharjo Sukoharjo di 10 menit awal.
Perlahan demi perlahan, lini tengah mulai di kuasai oleh tuan rumah. Peluang pertama menit ke-12 berhasil di dapatkan oleh Santri, tetapi tendangannya masih belum menembus kiper Figo Adil. Gempuran terus di lancarkan oleh Akbar dan kawan-kawan.
Namun, menit ke-34 Persiharjo mengejutkan pendukung tuan rumah. Lewat nomor punggung 17 yaitu Yogi Pramudia, ia melepaskan tendangan dari kotak penalti. Aliran bola yang memantul gagal di antisipasi oleh kiper Pandu. Skor 0-1 bertahan pada 40 menit pertama.
Usai turun minum, kembali gawang dari Pandu mampu di jebol oleh lawan. Kali ini, Elang Kukila (19) memanfaatkan umpan rekannya pada menit ke-46.
Tertinggal dua gol, Pelatih Abda Ali mencoba melakukan rotasi dengan memasukkan nomor punggung 10 yaitu Asshril menggantikan Diaz bernomor punggung 14 dan beberapa pemain lainnya.
Intensitas permainan mulai meningkat dan memanas memasuki menit 60 babak kedua. Total 3 kartu kuning di keluarkan wasit, masing-masing 2 untuk Persiharjo dan 1 untuk Satria Muda.
Kemudian, Santri (16) mampu melihat cela dari skema tendangan bebas di depan gawang pada 10 menit terkahir untuk memperkecil kedudukan. Skor akhir 1-2 untuk kekalahan tipis SM Ajibarang atas Persiharjo Sukoharjo bertahan hingga peluit panjang.
Satria Muda Ajibarang (Putih-Putih-Hitam)
Pemain Cadangan: Rifki, Adam, Surya, Firman, Najib, Yufli, Apri, Cikal, Asshril
Pelatih: Abda Ali
Persiharjo Sukoharjo (Merah-Merah-Hijau)
Pemain Cadangan: Pasha, Deco, Tegar, Eka, Vicky, Naufal, Fawwas, Gigih, Pratama
Pelatih: Resha Rasfanjani.***