Kepala BNN Kabupaten Cilacap AKBP Windarto menyampaikan, upaya mencegah penyebaran narkoba sejak dini di tempat hiburan/karaoke, pihaknya melakukan sosialisasi atau memberikan edukasi kepada 30 pegawai dan managemen mengenai bahaya narkoba. Pihaknya juga sudah bekerja sama dengan pengelola tempat hiburan tersebut agar para pegawainya mengetahui dan paham tentang bahaya narkoba.
“Kita sampaikan banyak terima kasih atas dukungan pihak pengelola mendukung program pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN),” ujar Kepala BNN Cilacap AKBP Windarto.
Langkah ini dilakukan agar para pegawai lebih jauh mengenal tentang bahaya narkoba. Mereka menerima materi di antaranya, mengenai pencegahan penyalahgunaan narkoba yang disampaikan Penyuluh Narkoba Ahli Pertama Raras Ambororetno.
Sedangkan materi mengenai rehabilitasi disampaikan oleh Konselor Adiksi Laely Febriyaningsih dan materi terakhir mengenai narkotika pada pandangan hukum disampaikan oleh Analis Intelijen Taktis Rizky Hastono.
“Harapannya setelah diberikan edukasi, para pegawai terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan juga sebagai salah satu bentuk kerjasama dalam mendukung upaya P4GN,” katanya.
Ditambahkan, kegiatan serupa juga akan terus ditingkatkan melalui kerjasama dengan pemilik maupun pengelola khususnya tempat hiburan/karaoke maupun tempat-tempat hiburan malam yang ada di Cilacap. Sehingga, peredaran narkoba bisa dicegah dan dihindari sedini mungkin.
Sebelumnya, BNN juga mengumpulkan dan melakukan tes urine kepada pemilik maupun manager tempat hiburan malam Cilacap beberapa waktu lalu.