SERAYUNEWS-Brisbane Roar kembali mengalami kekalahan di ajang Liga Australia, Sabtu (11/1/2025) siang WIB. Brisbane Roar kalah 0-1 dari Melbourne City. Di laga itu, pemain timnas Indonesia Rafael Struick hanya jadi cadangan bagi Brisbane Roar.
Gol Melbourne City melalui Ben Masseo di menit 65. Tandukannya tak mampu digadang kiper Brisbane Roar. Kedudukan menjadi 1-0 untuk tuan rumah. Tak ada gol tambahan di sisa waktu.
Kekalahan ini membuat Brisbane Roar kembali mengalami kekalahan. Dalam lima laga terakhir mereka selalu kalah. Brisbane Roar pun masih awet di posisi paling bawah atau 13 di Liga Australia.
Brisbane Roar kini memiliki 2 poin dari 12 pertandingan. Artinya mereka kalah sampai 10 kali di musim ini. Sementara Melbourne City berada di puncak klasemen sementara Liga Australia. Mereka memiliki 24 poin dari 12 pertandingan.
Sementara itu pemain timnas Indonesia Rafael Struick hanya jadi pemanis di bangku cadangan. Dia tak membela Brisbane Roar di laga melawan Melbourne City. Ini adalah fenomena yang tak biasa. Sebab di laga sebelumnya Struick sering main sekalipun hanya sebagai pemain pengganti.
Diketahui, Rafael Struick adalah pemain timnas Indonesia. Dia adalah pemain yang lahir dan besar di Belanda. Kemudian dia memutuskan menjadi WNI dan membela timnas Indonesia sejak 2023.
Di timnas Indonesia saat dilatih Shin Tae-yong, Struick adalah salah satu pemain andalan di depan. Dia sering menjadi starter bagi timnas Indonesia.
Di timnas Indonesia senior dia baru membuat satu gol. Satu golnya itu dia buat saat melawan Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober 2024. Saat itu Struick membuat gol kedua dalam laga yang berakhir 2-2 tersebut.
Di level klub, Struick awalnya bermain di Ado Den Haag Belanda. Dia beberapa kali main untuk Ado Den Haag. Namun pada 2024 dia memutuskan untuk berlabuh ke Brisbane Roar, klub Australia yang dimiliki kelompok usaha Indonesia Bakrie Group.