SERAYUNEWS-Brisbane Roar tak kunjung mendapatkan kemenangan di ajang Liga Australia. Terbaru mereka kalah 1-3 dari Central Coast Marine, Jumat (3/1/2025) sore WIB. Di laga itu penyerang timnas Indonesia Rafael Struick hanya bermain di 10 menit akhir.
Di babak pertama, Brisbane lebih menguasai permainan. Mereka juga melakukan serangan-serangan. Sayangnya lini serang Brisbane tak maksimal.
Beberapa peluang tak bisa dieksekusi dengan baik. Sementara Central Coast Marine justru bisa membuat gol di menit 11 melalui gol bunuh diri pemain Brisbane Walid Shour.
Di awal babak kedua situasi tak berubah. Brisbane masih lebih sering menguasai bola. Bahkan beberapa kesempatan pemain Central Coast Marine melakukan salah umpan dan antisipasi. Hal itu makin memudahkan Brisbane menguasai permainan.
Peluang emas di menit 56 melalui Waddingham tak menjadi gol. Padahal striker Brisbane Roar tersebut tinggal berhadapan dengan kiper Central Coast Marine.
Usaha keras Brisbane Roar akhirnya berbuah di menit 71. Ben Halloran mencetak gol melalui sentuhan pertama. Kedudukan pun 1-1.
Di menit 81 Rafael Struick masuk ke lapangan. Tapi tak sampai semenit Struick masuk, Brisbane Roar malah kebobolan.
Harry Steele menjebol gawang Brisbane melalui tandukan. Setelah kebobolan, Brisbane menyerang habis-habisan. Mereka tak mau malu di hadapan pendukungnya sendiri.
Namun situasi makin sulit bagi Brisbane setelah salah satu pemainnya mendapatkan kartu merah di menit 89. Buruknya pertahanan Brisbane Roar membuat mereka kembali kebobolan di menit 90+5 melalui De Lima.
Kekalahan ini membuat Brisbane ada di posisi paling bawah klasemen sementara Liga Australia. Mereka baru mendapatkan dua seri dari 10 laga.