SERAYUNEWS– Kabupaten Wonosobo terkenal dengan surganya keindahan. Beragam objek wisata di Wonosobo menyajikan panorama yang memanjakan mata dan membuat betah wisatawan yang datang.
Ribuan wisatawan rela datang dari berbagai penjuru tanah air, tak terkecuali dari Jakarta. Kabar baik, bagi Anda para wisatawan dari ibu kota yang hendak berkunjung ke Wonosobo. Saat ini telah hadir sleeper bus yang super nyaman dari Jakarta ke Wonosobo.
PO Sinar Jaya telah meluncurkan layanan sleeper bus pertama di Wonosobo, di momen peringatan hari ulang tahunnya ke-42. Sleeper bus rute Tangerang-Wonosobo ini dihadirkan untuk memberikan kenyamanan lebih bagi para wisatawan dan masyarakat yang ingin menikmati perjalanan mewah menuju Wonosobo.
Acara peluncuran ini berlangsung meriah dan dihadiri sejumlah pejabat penting di Kabupaten Wonosobo, seperti Kadisperkimhub, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Wasatpel TTA Mendolo, serta perwakilan Polres, Kodim, dan Kadin Wonosobo.
Antusiasme tampak dari para tamu dan Sobat Sinar Jaya yang hadir dalam perayaan tersebut. “Bus sleeper menyajikan kenyamanan bagi para pengguna jasa. Kini berwisata ke Wonosobo semakin berkesan dan lengkap bersama Sleeper Bus PO Sinar Jaya,” tulis @sinarjaya.group, Sabtu (2/11/2024).
Sleeper bus PO Sinar Jaya dilengkapi dengan fasilitas premium, termasuk bantal, selimut, sandal, toilet, water dispenser, CCTV, dan kursi tidur tunggal yang nyaman dan aman. Wisatawan juga bisa mendengarkan musik atau menonton video dan game.
Tersedia pula tempat carger handphone dan berbagai layanan lainnya. Layanan ini memastikan kenyamanan sepanjang perjalanan, membuat berwisata ke Wonosobo semakin menarik dan menyenangkan.
Untuk perjalanan dari Wonosobo menuju Jakarta, tiket dibanderol seharga Rp270.000. Fasilitas lengkap dan eksklusif ini diharapkan dapat menjadikan perjalanan wisata ke Wonosobo sebagai pengalaman yang tak terlupakan.
Yuk, rasakan sensasi berwisata dengan sleeper bus ke Wonosobo.