Purbalingga, serayunews.com
Beberapa waktu setelah penerbangan perdana Maskapai Wings Air, Bandara JBS kembali menonaktifkan operasional. Hal itu karena, pihak maskapai Wings Air memberhentikan layanan ke Bandara JBS.
Namun, dalam waktu dekat Wings Air akan kembali melayani penerbangan ke Bandara JBS Purbalingga. Jika sebelumnya, penerbangan dari Bandara Pondok Cabe Tanggerang, kali ini dari Bandara Halim Perdanakusuma.
“Lion Air Group melalui afiliasi perusahaan penerbangan Batik Air (kode penerbangan ID) dan Wings Air (kode penerbangan IW) akan membuka kembali (beroperasi kembali) layanan penerbangan dan operasional dari Bandar Udara Internasional Halim Perdanakusuma Jakarta (HLP),” kata Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro.
Dia menjelaskan, kabar baik itu berdasar dari rilis Lion Air Group, Rabu (31/8/2022). Sejumlah destinasi penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma tersebut, di antaranya terselip Bandara JBS Purbalingga.
Lion Air Group kembali mengoperasionalkan pesawat jenis ATR, untuk terbang kembali ke Bandara JBS yang berlokasi di Desa Wirasaba, Kecamatan Bukateja tersebut.
Dia menambahkan, saat ini sedang tahap persiapan peralatan darat penunjang pesawat udara (ground service equipment), dokumen penerbangan dan lainnya. Hal itu agar proses perjalanan udara bagi penumpang lancar, aman, nyaman, sehat dan selamat.
Dia menjelaskan, bakal kembalinya penerbangan komersial ke Bandara JBS Purbalingga itu, tak terlepas dengan selesainya revitalisasi Bandar Udara Halim Perdanakusuma.
“Harapannya (Lion Air Group) bisa berkontribusi terhadap pemulihan perekonomian nasional melalui simpul transportasi udara salah satunya melalui Bandar Udara Internasional Halim,” katanya.
Sebelumnya, Maskapai Wings Air terpaksa menghentikan sementara penerbangan ke Bandara Jenderal Besar Soedirman (JBS) setelah beroperasi sekitar 10 hari sejak 16 Agustus lalu. Penerbangan Wings Air Rute Jakarta-Purbalingga PP, sementara dihentikan karena sepi penumpang dan alami kerugian.