SERAYUNEWS – Universitas Harapan Bangsa (UHB) Purwokerto siap menggelar dua event besar sekaligus pada Minggu, 20 Juli 2025: Charity 5K Run dan UHB Matsuri.
Tak hanya hiburan, acara ini juga menjadi wujud nyata implementasi konsep “Kampus Berdampak” dengan kepedulian terhadap masyarakat.
Rektor UHB, Dr. Yuris Tri Naili, menjelaskan bahwa rute lari santai 5 kilometer akan dimulai dan berakhir di Kampus 1 UHB, melewati Desa Ledug dan Pliken, Kecamatan Kembaran.
“Setiap peserta yang mendaftar menyumbang Rp20 ribu, dan seluruh dana yang terkumpul akan digunakan untuk penanganan stunting di wilayah Cilongok,” katanya saat konferensi pers, Jumat (18/7/2025).
Hingga Jumat sore, sudah 816 peserta mendaftar dengan total donasi sementara mencapai Rp26,3 juta, termasuk kontribusi dari Yayasan UHB.
Setelah Charity Run, UHB menggelar UHB Matsuri, festival musim panas ala Jepang yang sarat nuansa budaya.
Festival ini menjadi simbol globalisasi sekaligus penguatan kerja sama UHB dengan Jepang, mengingat lebih dari 500 mahasiswa UHB pernah magang di Negeri Sakura.
UHB Matsuri akan menampilkan:
Diperkirakan ribuan pengunjung memadati area kampus untuk menikmati malam penuh edukasi dan hiburan ini.
Kegiatan ini didukung penuh oleh CIMB Niaga. Brand Manager CIMB Niaga Area Jabar-Jateng 6, Leny Arita, menegaskan komitmen mereka mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
“Melalui kegiatan ini, kami menghadirkan program transaksi digital dengan OCTO Promo, termasuk cashback 50 persen lewat pembayaran QRIS, agar UMKM juga bisa tumbuh bersama,” ujarnya.
UHB Purwokerto saat ini memiliki 2.500 mahasiswa di 13 program studi dengan dua lokasi kampus di Kota Purwokerto.
Universitas ini terus berinovasi dalam pendidikan sekaligus memberikan dampak nyata bagi masyarakat.