Maradona telah meninggal dunia, Rabu (25/11/2020) waktu Argentina. Sang legenda yang membela Argentina pernah menjadi lawan Timnas Indonesia pada ajang bergengsi Piala Dunia junior 1979 yang diselenggarakan di Jepang.
Saat itu, Argentina satu grup dengan Indonesia, Polandia, dan Yugoslavia di grup B. Indonesia memang jadi bulan-bulanan dan selalu kalah dalam tiga laga.
Saat melawan Argentina, Indonesia dibantai lima gol tanpa balas. Maradona membuat dua gol dan Ramon Diaz membuat tiga gol. Pada akhir kejuaraan, Argentina menjadi juara Piala Dunia junior 1979. Ramon Diaz menjadi pencetak gol terbanyak. Maradona menjadi pemain terbaik.
Indonesia sendiri harus puas hanya sampai babak grup. Para pemain Timnas Indonesia di masa itu yang kemudian punya nama mentereng di ajang sepak bola nasional adalah striker Bambang Nurdiansyah.
Diketahui lolosnya Indonesia ke Piala Dunia junior adalah keberuntungan. Indonesia menggantikan Irak yang seharusnya menjadi kontestan Piala Dunia junior 1979. Indonesia akan kembali berlaga di Piala Dunia junior yang kini bernama Piala Dunia U-20, pada tahun depan. Indonesia lolos ke Piala Dunia U-20 tahun 2021 karena berstatus sebagai tuan rumah.