SERAYUNEWS – Di zaman sekarang, pria semakin percaya diri untuk merawat kulit wajah. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang mulai melakukan perawatan di klinik kecantikan.
Selain mengenakan beberapa rangkaian skincare, sebagian pria juga mulai akrab dengan makeup. Adapun tujuan makeup pada pria adalah untuk menyamarkan bekas jerawat, bekas luka, atau lingkaran hitam di bawah mata.
Oleh karena itu, penggunaan makeup antara pria dan wanita sangat berbeda. Makeup pada pria cenderung lebih natural dan memiliki tujuan sederhana, yaitu menyamarkan ketidaksempurnaan wajah.
Berbeda dengan zaman dulu, di mana makeup hanya identik dengan wanita. Seiring berkembangnya media sosial, pola pikir terhadap pria mulai bergeser, sehingga makeup juga kerap digunakan oleh pria.
Lantas, dalam Islam, bolehkah pria menggunakan makeup? Jawabannya adalah boleh.
Ustadz Abdurrahman Al-Habsy mengatakan bahwa pria boleh menggunakan makeup asalkan sewajarnya dan tidak sampai menyerupai wanita.
Adapun maksud kata sewajarnya di atas adalah jangan sampai makeup pada pria menyerupai perempuan. Pasalnya, yang tidak boleh dalam Islam adalah laki-laki menyerupai perempuan.
Dengan begitu, dapat disimpulkan bahwa pria boleh tampil indah tetapi tetap dengan standar pria.
Hal ini sesuai dengan hadits Nabi yang mengatakan bahwa, “Sesungguhnya Allah itu indah dan mencintai keindahan.” (HR. Thabrani).
Mulailah dengan mencuci muka menggunakan facial wash untuk membersihkan kotoran, minyak, dan sel kulit yang terlihat kusam.
Kemudian, lanjutkan dengan menggunakan pelembab yang cocok dengan jenis kulit Anda.
Penggunaan pelembab yang tepat akan membuat makeup dapat diterapkan dengan lebih mulus. Selanjutnya, pilih sunscreen dengan SPF yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda.
Pakailah foundation yang ringan dan sesuai dengan warna kulit Anda. Foundation ringan akan memberikan tampilan alami, sedangkan foundation yang sesuai dengan warna kulit akan membantu meratakan warna kulit tanpa terlihat berlebihan.
Gunakan concealer untuk menyamarkan bekas jerawat, flek hitam, hingga kantung mata yang membandel. Sama seperti foundation, pilihlah concealer yang bertekstur ringan dan warna yang sesuai dengan warna kulit Anda.
Aplikasikan bedak tabur atau loose powder untuk membuat makeup lebih tahan lama. Dengan teksturnya yang ringan, loose powder akan membantu mengunci pemakaian foundation dan mengontrol produksi minyak pada wajah.
Rapikan alis dengan sikat alis dan brow gel. Memiliki fungsi yang sama dengan brow pencil, penggunaan brow gel dapat mengendalikan alis agar tidak cepat berantakan sehingga dapat menjaga bentuk alis.
Aplikasikan lip gloss untuk membantu menunjang makeup sehingga kulit bibir terlihat lebih lembab. Selain itu, pemilihan lip gloss yang tepat juga dapat menyamarkan garis-garis kulit di bibir agar lebih halus dan kenyal.
Semprotkan setting spray secara merata pada area wajah untuk membantu menghidrasi kulit sekaligus mengunci makeup agar lebih tahan lama dan memberikan tampilan akhir yang lebih segar.
Sebenarnya tidak ada aturan baku dalam menggunakan makeup, baik pria maupun wanita. Oleh karena itu, jangan ragu untuk mengeksplorasi dan menemukan gaya makeup yang paling cocok dengan gaya Anda, ya!***