SERAYUNEWS – Bagi yang ingin pasang extensions di Kiwi Browser, Anda bisa menyimak artikel ini sampai tuntas.
Pasalnya, redaksi akan menyajikan informasi yang lengkap mengenai tutorial pasang extensions di Kiwi Browser.
Jangan khawatir, cara pasang extension di Kiwi Browser ini dapat Anda lalui hanya dalam beberapa tahap. Jadi, Anda tidak perlu ragu melakukannya.
Sebagai informasi, extensions merupakan program tambahan di ponsel Anda. Nantinya, para pengguna dapat meningkatkan fungsi dari browser tersebut.
Melansir dari babang.info, terdapat sejumlah tahap yang harus Anda lalui.
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah membuka Kiwi Browser melalui perangkat yang sedang digunakan.
Nah, pastikan Anda sudah terhubung ke jaringan internet. Lalu, Kiwi Browser Anda sudah terupdate ke versi yang lebih baru.
Apabila sudah berhasil membukanya, Anda bisa mengakses Web Store di Kiwi Browser yang ada di perangkat.
Kemudian, untuk membukanya, cukup dengan klik menu tiga titik yang berada di pojok kanan atas layar. Lalu, pilih Extensions.
Jika sudah membuka Web Store di Kiwi Browser, Anda bisa mencari ekstensi yang dibutuhkan.
Namun, Anda harus memastikan ekstensi tersebut sudah support dengan Kiwi Browser. Lalu, Anda tinggal klik pada judul ekstensi tersebut.
Setelah itu, Anda tinggal ketuk opsi Add to Chrome atau Tambahkan ke Chrome.
Pada tahap ini, Anda akan memulai proses instalasi. Nantinya, Anda akan diminta untuk memberikan izin akses.
Usai izin akses terbuka, Kiwi Browser bakal menginstal ekstensi itu.Lalu, silakan Anda menunggu sampai proses selesai.
Jika proses selesai, Anda bisa memastikan ekstensi sudah terpasang atau belum dengan klik tiga titik pojok kanan atas layar.
Nah, itulah tutorial pasang extensions di Kiwi Browser yang dapat Anda lakukan. Semoga bermanfaat.*** (Umi Uswatun Hasanah)