SERAYUNEWS-Rombongan truk yang membawa pasukan Banser Kabupaten Banjarnegara mengalami kecelakaan lalu lintas di jalan utama Banjarnegara-Banyumas tepatnya di Desa Kalimandi, Kecamatan Purwareja Klampok Banjarnegara, Kamis (24/4/2025).
Akibat kejadian tersebut, 1 orang pengendara sepeda motor meninggal dunia, sementara 7 orang lainnya mengalami luka. Termasuk anggota Banser yang ikut dalam rombongan truk tersebut mengalami luka dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Diperoleh informasi, kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 20.00 WIB ini melibatkan satu sepeda motor dan tiga kendaraan truk yang membawa anggota Banser Banjarnegara yang baru saja mengikuti apel abar Harlan Ansor ke 91 di GOR Satria Purwokerto.
Korban meninggal dunia adalah SM (52) warga Desa Panggisari, Kecamatan Mandiraja, sementara korban luka yakni Rasman, Khoerudin, Arif Nur, Supendi, dan Waslam, kelimanya merupakan anggota Banser Banjarnegara, sementara korban lainnya, yakni Arif driver, dan Saryan (pengendara sepeda motor).
Belum diketahui penyebab pasti terjadinya kecelakaan tersebut, namun para korban kecelakaan sudah mendapatkan perawatan di RS Emanual, PKU Muhammadiyah, serta dua orang dirujuk ke RS Siaga Medika Banyumas.
Ketika dikonfirmasi, Kasatlantas Polres Banjarnegara AKP Rohmat belum dapat memberikan keterangan. Pasalnya saat ini polisi masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan di lokasi kejadian.