SERAYUNEWS – Pemain Timnas Voli Putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, bersama klub barunya, Jung Kwan Jang Red Sparks. Beberapa kali Megawati yang mendapat julukan baru ‘Ninja Berkerudung’ dari publik korea pencinta bola voli, memberikan kontribusi penting bagi timnya.
Tak hanya itu, lagu rungkad viral karena menjadi pengiring selebrasinya usai mencetak poin. Keramaian tersebut, di ketahui dari pertandingan terakhir Red Spark yang mulai di hadiri oleh Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di sana untuk mendukung langsung Megawati.
Beragam unggahan, belakangan ini banyak bermunculan di media sosial. Lagu Rungkad milik Happy Asmara ini, selalu di putar begitu Megawati menghasilkan poin untuk Red Sparks di Liga Korea. Selanjutnya, lagu Rungkad tersebut, di iringi selebrasi yang di lakukan Megawati bersama rekan setimnya, setiap memberikan poin.
Iringan lagu itu semakin semarak, dengan gairah suporter yang turut mendukung aksi pevoli yang mulanya berjulukan ‘Megatron’ itu. Usut punya usut, ternyata single beraliran dangdut yang satu ini sengaja Megawati pilih pada setiap laganya.
Hal tersebut, di ketahui saat wawancara eksklusif pada YouTube Red Sparks usai laga melawan IBK Industrial Bank, 17 Oktober 2023 lalu.
“Aku memilihnya, karena pasti banyak yang joget,” ungkap Megawati, di kutip serayunews.com pada Selasa (31/10/2023).
Dengan menggemanya lagu Rungkad ini, para pemain Korea memanfaatkan momen itu guna berselebrasi, termasuk dengan berjoget. Tak khayal, lagu tersebut di kenal masyarakat Korea Selatan.
Sementara itu, Megawati sukses mencetak 22 poin ketika Red Sparks berhasil taklukkan Hyundai Hillstate di laga terakhir. Tambahan poin ini, membuat ia masuk dalam lima besar daftar top skor Liga Voli Korea Selatan 2023-2024 dengan koleksi 95 angka.
Kalah dari Brittany Abercrombie (112) asal klub Bank Industri IBK di urutan teratas. Di susul Silva (103), Laetitia Moma Bassoko (101), dan Vanja Bukilic (99).***