SERAYUNEWS– Aksi salah satu wisudawan dari Program Studi Hukum Tata Negara Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga menarik perhatian masyarakat dan warganet. Sebab, wisudawan bernama Nur Hidayat itu datang ke tempat wisuda mengendarai mobil pemotong kayu keliling miliknya.
Video pria yang akrab disapa Dayat saat mengendarai mobil pemotong kayu keliling atau dikenal benso itu pun viral. Videonya disaksikan oleh ribuan orang. Banyak yang memberi apresiasi dan komentar positif untuknya. Tidak sedikit yang menganggap aksi Dayat sangat menginspirasi.
Melansir laman UIN Salatiga, Nur Hidayat merupakan salah satu wisudawan dari Program Studi Hukum Tata Negara Fakultas Syariah UIN Salatiga. Dayat menaiki benso untuk menghadiri Wisuda III UIN Salatiga pada hari Sabtu (29/7/2023). Dayat merupakan putra dari Jamadi dan Gimah.
Dia sengaja datang ke lokasi wisuda dengan membawa benso dari rumahnya yang terletak di Desa Tegalwaton, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang. Dia mengaku mendapat izin keluarganya untuk membawa mobil benso untuk menghadiri wisuda. Karena benso itu merupakan sumber rezeki keluarganya.
“Mobil ini adalah bagian dari kehidupan saya. Keluarga saya mencari nafkah dengan mobil benso ini. Dengan uang dari memotong kayu inilah saya bisa kuliah. Saya ingin selalu ingat dari mana saya berasal dan saya tidak malu membawa benso saat menghadiri wisuda,” ujar Dayat.
Alasan itulah yang membulatkan tekadnya, datang ke momen spesial kelulusan perkuliahannya dengan membawa kendaraan yang tidak lazim untuk menghadiri wisuda. Menurut keterangan Dayat, dia mengaku biasanya membantu kakaknya untuk memotong kayu saat liburan kuliah.
“Lumayan, uangnya bisa untuk menambah uang saku dan membayar UKT (uang kuliah tunggal),” kata anak bungsu dari empat bersaudara itu. Dia juga mengaku tak ingin melupakan asal usulnya sebagai anak dari keluarga sederhana. Dia akan terus mengingat dan menjadikan momen sepesial wisudanya lebih berarti.