SERAYUNEWS-Sebanyak 1.229 jemaah calon haji (Calhaj) asal Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, siap berangkat menuju tanah suci Mekkah pada 2 Mei 2025 mendatang. Para jemaah ini akan terbagi dalam lima kelompok terbang (kloter). Angka ini merupakan hasil dari penambahan jumlah jemaah yang sebelumnya tercatat sebanyak 1.184 orang.
Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Cilacap, Banu Tolib, mengungkapkan bahwa penambahan jumlah jemaah ini merupakan kabar gembira bagi masyarakat Cilacap. Para jemaah yang akan diberangkatkan tahun ini merupakan mereka yang telah menunggu selama lebih dari satu dekade, sejak pertama kali mendaftar pada tahun 2012 silam.
“Yang semula jumlah jemaah kita adalah 1.184, ada perubahan, jadi sekarang total adalah 1.229 yang tersebar di lima kloter. Jemaah kita telah menunggu sekitar 13 tahun, dan sekarang mereka akhirnya bisa berangkat,” ujar Banu, Kamis (24/4/2025).
Menariknya, jemaah calon haji tahun ini memiliki rentang usia yang sangat beragam. Dari total 1.229 jemaah, yang termuda berusia 20 tahun, yakni Noval Rifki Andika, seorang pelajar asal Mertasinga, Cilacap Utara. Sementara itu, jemaah yang tertua berusia 87 tahun, yaitu Surtiman Al-Mangil, seorang pensiunan asal Sidanegara, Cilacap Tengah.
Jemaah calon haji asal Cilacap akan diberangkatkan dalam lima kloter yang berbeda. Kloter 8 akan mengangkut 223 jemaah yang bergabung dengan jamaah dari Kabupaten Banyumas. Kloter 9 dan 10 masing-masing terdiri dari 353 jemaah, dengan didampingi oleh tiga petugas haji daerah. Kloter 11, yang tergabung dengan Kabupaten Brebes, akan mengangkut 271 jemaah, sementara Kloter 93 terdiri dari 29 jemaah.
Proses pemberangkatan akan dimulai dari berbagai titik di Kabupaten Cilacap, termasuk Pendapa Wijayakusuma, halaman Kantor Urusan Agama Kecamatan Kroya, Masjid Baitul Rohmah Sampang, hingga Masjid Besar Mujahidin Majenang. Setelah itu, mereka akan melanjutkan perjalanan menuju Asrama Haji Donohudan di Boyolali.
Banu Tolib berharap, dengan doa dan dukungan masyarakat Cilacap, keberangkatan jemaah calon haji ini dapat berjalan lancar dan mereka dapat melaksanakan ibadah haji dengan nyaman dan sukses. “Mudah-mudahan semuanya bisa menjalani ibadah haji dengan lancar, insyaallah sukses untuk masyarakat Cilacap,” ujarnya.
Jemaah haji asal Cilacap direncanakan akan kembali ke tanah air pada 15 Juni 2025, setelah menjalani seluruh rangkaian ibadah haji di Mekkah. Semoga perjalanan mereka menjadi perjalanan yang penuh berkah, dan dapat kembali ke tanah air dengan membawa pengalaman spiritual yang mendalam.