SERAYUNEWS – Menjadi seorang MC acara Maulid Nabi bisa menjadi tugas yang tidak gampang. Sebab, ia harus mampu menyusun teks yang dibacakan saat membuka acara.
Seperti diketahui, peringatan Maulid Nabi 2024 tinggal menunggu hari. Biasanya, masyarakat akan mengadakan berbagai acara peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW atau yang biasanya sering disebut sebagai Muludan.
Dalam acara ini, bakal ada sosok MC (Master of Ceremony) yang memulai acaranya. Selain itu, ia juga bertugas memberikan sambutan pembuka serta menjelaskan apa saja agenda yang akan berlangsung.
Setelahnya, MC hanya perlu memandu jalannya acara. Walaupun sepertinya terlihat sepele, namun merangkai kata-kata untuk sambutan pembukanya sering kali menjadi kendala.
Jika Anda bertugas sebagai MC acara tersebut, maka Anda tak perlu bingung lagi.
Berikut SerayuNews.com sajikan beberapa teks MC yang menarik dan bisa Anda jadikan referensi.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Alhamdulillah, puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan kita kesehatan, sehingga kita bisa berkumpul di acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini.
Sholawat serta salam tak lupa kita haturkan kepada junjungan kita, Nabi Besar Muhammad SAW.
Bapak/Ibu serta hadirin yang dirahmati Allah.
Pada kesempatan kali ini, kita akan bersama-sama mengikuti rangkaian acara yang telah disiapkan oleh panitia.
Berikut saya bacakan susunan acara malam hari ini:
Untuk itu, mari kita mulai acara ini dengan membaca surah Al-Fatihah,
(Baca doa)
Semoga acara ini berjalan dengan lancar dan mendapatkan ridha dari Allah SWT. Aamiin ya Rabbal Alamin
Demikian yang bisa saya sampaikan. Apabila ada salah kata, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terima kasih.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberi kita kesempatan untuk berkumpul di rumah-Nya ini.
Hadirin yang berbahagia, malam ini kita bersama-sama akan mengikuti rangkaian acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang insyaAllah mendatangkan rahmat dan berkah dari Allah SWT.
Adapun susunan acara pada malam ini adalah sebagai berikut:
Sebelum itu, marilah kita buka acara ini dengan membaca Basmalah.
(Bismillahirrahmanirrahim)
Demikian dari saya, terima kasih atas perhatiannya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selanjutnya, mari kita dengarkan lantunan ayat suci Al-Qur’an yang akan dibacakan oleh saudara kita… waktu dan tempat kami persilakan.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
إِنَّ الـحَمْدَ للهِ ، نَـحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ ، وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا ، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلَا مُضِلَّ لَهُ ، وَمَنْ يُضْلِلْ فَلَا هَادِيَ لَهُ ، وَأَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُـحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ
أَمَّا بَعْدُ
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kita atas ke hadirat Allah SWT, yang telah mengizinkan kita berkumpul di Aula pondok pesantren … tercinta kita.
Tak lupa, Sholawat serta salam semoga tercurah kepada Nabi kita, Muhammad SAW,
Para ustadz, ustadzah, dan santri yang berbahagia, hari ini kita akan menggelar acara Muludan dengan tema ‘…’
Untuk itu, tanpa berlama-lama, saya akan bacakan agenda kita pada malam hari ini, antara lain:
Sebelum itu, mari kita buka acara ini dengan membaca Basmalah.
(Bismillahirrahmanirrahim)
Sekian dari saya, kurang lebihnya mohon maaf.
Wabillahi taufiq wal hidayah wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Demikian tadi beberapa contoh teks yang bisa dijadikan referensi jika Anda bertugas sebagai panitia sekaligus MC dalam acara Maulid Nabi 2024 di berbagai tempat. Semoga bermanfaat.***