SERAYUNEWS – Saat ini tak sedikit yang mencari pidato hari Pahlawan 2024, tak terkecuali para guru yang bertugas menyampaikannya.
Tahun ini, hari Pahlawan akan jatuh pada tanggal 10 November 2024 mendatang.
Biasanya, masyarakat akan memeperingati momen tersebut dengan berbagai kegiatan, termasuk acara-acara tertentu di sekolah.
Jika Anda merupakan guru yang bertugas untuk mengisi acara serta menyampaikan pidato di kegiatan peringatan hari Pahlawan, maka Anda tak perlu bingung lagi.
Berikut SerayuNews.com sajikan beberapa yang bisa dijadikan referensi.
Untuk diketahui, tema hari Pahlawan tahun ini adalah “Teladani Pahlawanmu Cintai Negerimu”
Berdasarkan “Pedoman Identitas Visual Hari Pahlawan 2024” dari Kemensos RI, diketahui bahwa tema ini dipilih supaya masyarakat mampu bersatu, menjunjung tinggi rasa cinta tanah air, dan menjadi sosok pahlawan di lingkungannya masing-masing.
Di samping itu, apabila Anda bertugas menyampaikan pidato dalam acara peringatan hari Pahlawan di sekolah, berikut beberapa contohnya:
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Salam sejahtera bagi kita semua.
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah, Bapak Ibu guru, para staff,
Juga, para siswa-siswi yang saya cintai.
Hari ini, merupakan hari dimana kita perlu mengenang jasa para pahlawan yang berjuang demi bangsa kita.
Mereka mengorbankan jiwa, raga, dan tenaga demi masa depan kita semua.
Oleh karena itu, singkat saja, saya ingin mengajak semuanya untuk selalu menghargai serta terus berusaha berusaha berkontribusi demi bangsa ini.
Juga, saya meminta kepada para siswa-siswi sekalian untuk tetap menyalakan api semangat para pahlawan pendahulu kita.
Akhir kata, mari kita lanjutkan perjuangan mereka dengan cara yang positif.
Sekian dari saya, ada kurang lebihnya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terima kasih.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Yang saya hormati, rekan-rekan guru dan yang saya cintai para siswa-siswi (nama sekolah).
Pertama-tama, mari kita panjatkan doa dan puji syukur atas ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, sehingga kita semua dapat berkumpul di sini untuk memperingati hari Pahlawan.
Saudara-saudara sekalian,
Para pahlawan kita telah berjuang di medan perang. Mereka mengorbankan nyawanya demi kemerdekaan serta kedaulatan negara. Namun, sebenarnya perjuangannya tak sampai di sini saja
Sebagai generasi penerus, kita perlu meneriskan semangatnya dalam kehidupan sehari-hari kita.
Di sekolah misalnhya, kita bisa meneruskan perjuangan para pahlawan dengan belajar sungguh-sungguh, membantu sesama serta menghargai guru.
Intinya, menjadi pahlawan adalah bagaimana cara kita memberikan hal terbaik yang tidak hanya untuk diri kita, tetapi juga untuk orang lain.
Oleh karena itu, marilah kita contoh semangat juang para pahlawan dalam kehidupan kita.
Saudara-saudara sekalian,
Demikian apa yang bisa saya sampaikan. Apabila ada salah kata, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terima kasih.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Yang saya hormati, bapak Kepala Sekolah, rekan-rekan guru dan yang saya cintai, siswa-siswi sekalian.
Pada pagi hari ini, izinkan saya menyampaikan beberapa hal mengenai hari Pahlawan.
Jadi, hari ini, kita berkumpul di sini untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi tanah air kita.
Mereka adalah sosok yang pemberani, tangguh, dan punya daya juang tinggi.
Sehingga, ada baiknya bila kita mulai mencontohnya. Apalagi, kita merupakan generasi penerus bangsa.
Lalu, apa yang bisa kita lakukan? Jadi, kita bisa menjadi pahlawan dengan giat belajar, berbuat baik, dan menjaga tutur kata.
Jadi, mari kita lanjutkan apa yang sudah diperjuangkan para pahlawan kita.
Saudara-saudara sekalian. Itu saja yang bisa saya sampaikan. Terima kasih atas perhatiannya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Nah, itu tadi beberapa contoh pidato hari Pahlawan 2024 yang bisa dijadikan referensi para guru. Semoga bermanfaat.***