SERAYUNEWS – Ketika merencanakan liburan atau perjalanan bisnis, salah satu persiapan penting adalah memilih koper yang tepat.
Koper yang berkualitas tidak hanya memastikan barang-barang Anda aman, tetapi juga membuat perjalanan lebih nyaman.
Oleh karena itu, redaksi akan menyajikan lima merek koper terbaik yang terkenal dengan kualitas dan kehandalannya. Selain itu, kita akan melihat apa saja yang bisa dimuat dalam koper ukuran 20 inch.
Koper ukuran 20 inch atau yang biasa disebut dengan cabin size merupakan pilihan yang populer untuk perjalanan singkat atau sebagai tambahan koper untuk penerbangan.
Terdapat gambaran umum mengenai kapasitas koper 20 inch dan apa saja yang bisa dimuat di dalamnya. Misalnya, untuk pakaian ada 3-5 set pakaian kasual (tergantung jenis dan bahan pakaian).
Kemudian, 1-2 set pakaian formal atau pesta, pakaian dalam dan kaus kaki untuk 3-5 hal, dan 1 jaket atau sweater ringan. Lalu, 1-2 pasang sepatu (misalnya sepatu olahraga dan sepatu formal)
Ada juga kit perlengkapan mandi (sikat gigi, pasta gigi, sabun, sampo, dan perlengkapan mandi lainnya dalam ukuran travel). Lalu, charger ponsel, power bank, dan kabel elektronik lainnya
Condotti adalah merek koper yang dikenal dengan desain elegan dan kualitas bahan yang premium. Koper Condotti biasanya terbuat dari polycarbonate atau ABS yang kuat dan tahan lama.
Mereka juga menawarkan berbagai fitur seperti roda spinner 360 derajat, pegangan yang bisa disesuaikan, dan kunci TSA untuk keamanan.
Samsonite adalah salah satu merek koper paling terkenal di dunia. Terkenal dengan inovasi dan kualitasnya, Samsonite menawarkan berbagai pilihan koper ringan tapi kuat.
Teknologi baru seperti Curv® membuat koper Samsonite tahan benturan dan awet. Selain itu, desain yang modern dan beragam ukuran membuat Samsonite menjadi pilihan favorit para traveler.
Sebagai anak perusahaan Samsonite, American Tourister menawarkan koper dengan harga yang lebih terjangkau tapi tetap berkualitas tinggi.
Koper American Tourister terkenal dengan desain yang colorful dan stylish. Merek ini juga mempunyai fitur penting seperti roda spinner, pegangan yang kokoh, dan bahan yang tahan lama.
Merek koper President sudah lama terkenal di pasar Indonesia dan menjadi andalan banyak orang. Koper President menawarkan berbagai model dengan kualitas bahan yang baik dan desain praktis.
Koper ini biasanya memiliki kunci kombinasi, roda yang kuat, dan pegangan yang nyaman untuk berbagai jenis perjalanan.
Lojel adalah merek koper yang berasal dari Jepang dan terkenal dengan desain minimalis serta fungsionalitas tinggi.
Koper Lojel terbuat dari bahan berkualitas tinggi seperti polycarbonate dan memiliki fitur-fitur inovatif seperti sistem pengunci TSA dan roda yang mudah bergerak.
Desain elegan dan tahan lama membuat Lojel menjadi pilihan yang sangat baik bagi para pelancong.
Itulah lima merek koper terbaik yang bisa menjadi pilihan Anda. Semoga informasi ini bermanfaat.*** (Umi Uswatun Hasanah)