SERAYUNEWS – Wonosobo, Jawa Tengah terkenal dengan berbagai tempat wisatanya yang memiliki pemandangan indah.
Berikut ini 5 tempat wisata di Wonosobo yang hits dan Instagrammabl serta memiliki sejumlah pemandangan indah.
Wonosobo memang identik dengan wisata Dataran Tinggi Dieng, tetapi tentunya masih ada beberapa tempat wisata lainnya.
Telaga Menjer
Telaga Menjer merupakan tempat wisata yang terkenal dan sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Di telaga, pengunjung bisa menaiki kapal untuk mengelilingi danau.
Bagi yang tidak mau menaiki kapal, juga bisa menikmati pemandangan telaga di pinggir dan udaranya yang sejuk. Telaga Menjer terletak di Desa Menjer, Kecamatan Garung, Wonosobo, Jawa Tengah.
Padang Savana Dieng
Wonosobo tidak melulu soal perbukitan dan hutan lebat. Ada pula padang savana yang memiliki pemandangan luas dan memanjakan mata.
Dari Padang Savana Dieng ini, pemdangan pertanian di bawahnya terbentang luas terlihat. Padang Savana Dieng dapat diakses dari jalur pendakian sekitar 20 menit saja.
Lubang Sewu
Lubang Sewu sempat viral karena dapat menyaksikan pemadangan danau dari tebing-tebing berbatu.
Terletak di Desa Erorejo, Kecamatan Wadaslintang, Kabupaten Wonosobo, Lubang Sewu tidak dibuka setiap hari.
Bagi yang ingin berkunjung ke sini, wisata Lubang Sewu hanya dibuka pada saat musim kemarau karena pemandangannya yang sangat bagus hanya di musim tersebut.
Prau
Bagi yang suka mendaki, maka Prau sangatlah cocok untuk dikunjungi. Hal ini lantaran Prau meruakan spot pendakian dengan pemdangan alam yang menakjubkan.
Track yang harus dilewati cukup mudah untuk pendaki pemula sehingga tidak perlu khawatir. Rasa lelah pendakian akan terbalas ketika menikmati pemandangan ketika sudah sampai di puncak.
Agrowisata Tambi
Agrowisata Tambi menawarkan wisata alam berupa hamparan kebun teh. Karena letaknya di dataran tinggi, tentunya udaranya masih sejuk. Sejauh memandang akan dimanjakan dengan hijaunya kebun teh.
Kebun teh ini terletak di sisi barat lereng Gunung Sindoro di ketinggian 800-2000 meter di atas permukaan laut.
Itulah lima tempat wisata di Wonosobo yang cukup hits di tahun 2023 untuk libur akhir tahun yang bisa dikunjungi.***