SERAYUNEWS – Simak informasi 5 toko roti di Purwokerto yang memiliki rating bagus di Google.
Tak banyak toko roti di Purwokerto namun seringkali pendatang atau wisatawan bingung mencari toko roti.
Jika kamu pecinta jajanan manis dan ingin makan roti dengan kualitas rasa dan bahan yang terjamin maka simak informasi ini.
Banana Bakery ini terkenal dengan kue ulang tahun yang bentuknya lucu-lucu dan banyak variasinya.
Untuk menu yang ada cukup beragam dari mulai macaroon, puding, eclairs, mousse, dan juga aneka roti manis lainnya.
Toko roti Banana terletak di Jl. Kolonel Sugiono No.42, Tipar, Purwanegara, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53141.
Nomor telepon yang tertera adalah 0811-2812-848 dengan jam buka 09.00-22.00 WIB hari Senin-Minggu.
2. Toko Roti Puri Mas 3
Toko roti di Purwokerto ini terkenal sebagai tujuan orang-orang yang ingin membeli snack dalam jumlah yang cukup banyak.
Orang perkantoran atau dinas seringkali berbelanja di Puri Mas 3 untuk keperluan snack rapat atau acara kantor.
Hal ini karena letaknya juga strategis di lingkungan perkantoran yaitu Jl. Merdeka Jl. Kranji No.24, Brubahan, Purwanegara, Kec. Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53116.
Toko roti ini buka sejak pukul 07.00 hingga 20.00 WIB dengan nomor telepon (0281) 625575.
3. Toko Roti Go
Jika ingin beli roti sambil menikmati suasana klasik maka Toko Roti Go ini sangat cocok untuk kamu kunjungi.
Toko roti ini termasuk toko roti tua di Purwokerto dan di-anggap legend. Banyak pelanggan yang kerap datang lagi.
Pelayanan di Toko Roti Go masih tradisional. Menu rotinya pun kerap berganti-ganti setiap hari.
Netizen memberikan komentar bahwa roti di toko ini lembut dan tahan lama.
Alamat lengkap Toko Roti Go di Jl. Jend. Soedirman, Kauman Lama, Purwokerto Wetan, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53147.
Jam buka toko Senin-Sabtu 08.00-2030 WIB dan Minggu 08.00-16.30 WIB. Nomor telepon (0281) 636241.
4. Rita Bakery
Toko roti ini salah satu yang paling terkenal di Purwokerto. Letaknya di pusat kota yaitu di Jalan Jenderal Soedirman dekat dengan Alun-alun dan juga Rita Supermall.
Aneka roti manis dan roti isi menjadi menu di Rita Bakery. Selain itu, tempatnya juga luas dan menyatu dengan aneka tempat makan Bunto’s Chicken sehingga banyak keluarga menghabiskan akhir pekan di sana.
5. Roen Bakery
Toko roti ini juga merupakan toko roti tua di Purwokerto. Menu yang tersedia begitu beragam dari mulai kue kering, cake, hingga roti.
Alamatnya di Jl. Jend. Soedirman No.445, Kauman Lama, Kranji, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53116.
Bahkan, toko roti ini masih menjual varian roti dengan harga Rp3 ribuan dengan kualitas rasa yang terjamin.
Langsung saja ke sana karena hari Minggu tutup buka setiap Senin – Sabtu = 07.30 – 19.00.
Demikian rekomendasi toko roti di Purwokerto yang dapat menjadi pilihan saat ini.***